优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Bisa Ular Taipan Pesisir Sanggup Membunuh 400 Manusia

优游国际.com - 19/07/2024, 14:00 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

Sumber

KOMPAS.com - Seekor ular penangkaran di Australia memecahkan rekor dunia untuk jumlah bisa yang diproduksi terbanyak dalam satu kali gigitan.

Dengan satu gigitan, ular taipan pesisir (Oxyuranus scutellatus) bernama Cyclone ini mengeluarkan lebih dari 5,2 gram bisa.

Menurut Australian Reptile Park, jumlah itu tiga kali lebih banyak dari jumlah rata-rata bisa yang dihasilkan oleh ular taipan pesisir dan cukup untuk membunuh 400 manusia.

Billy Collett, manajer operasi di Australian Reptile Park, mengatakan, Cyclone adalah salah satu ular paling berbahaya di tempat mereka dan dikenal sangat tidak terduga.

Ular taipan pesisir merupakan salah satu spesies ular paling berbisa di Bumi. Ular ini berasal dari daerah pesisir di Australia utara dan timur, yang biasanya tumbuh hingga 2 meter.

Ular taipan pesisir memiliki kepala persegi panjang dengan moncong pucat dan mata besar berwarna oranye-cokelat. Warna tubuh mereka bervariasi dari kuning hingga cokelat kemerahan, cokelat tua, dan hampir hitam.

Baca juga: 4 Ular Paling Agresif di Dunia

Ular taipan pesisir bukanlah ular paling berbisa di dunia, tetapi mereka dikenal di seluruh dunia karena agresivitasnya dan gigitannya telah menyebabkan kematian setiap tahun.

Rekor hasil racun sebelumnya dipegang oleh taipan pesisir lain di taman tersebut yang dinamai Whiplash, yang menghasilkan 4,9 gram racun pada tahun 2022.

Collet menambahkan, tempat ia bekerja merupakan satu-satunya fasilitas di Australia yang "memerah" ular taipan untuk menghasilkan antibisa.

Para penjaga juga mengekstrak bisa dari ular-ular mematikan lainnya, termasuk ular cokelat timur (Pseudonaja textilis), ular macan (Notechis scutatus), dan ular hitam (Pseudechis).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau