优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Resep Banh Mi, Sandwich Vietnam yang Cocok Dijadikan Bekal Ngantor

优游国际.com - 13/05/2022, 16:10 WIB
Krisda Tiofani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Sumber

KOMPAS.com - Banh mi merupakan roti lapis yang berasal dari Vietnam. Sandwich ini cocok dijadikan menu sarapan atau bekal.

Bahan untuk membuat banh mi tidak jauh berbeda dengan roti lapis lainnya. Kamu hanya memerlukan roti, sayur, ayam, dan bumbu saus.

Ciri khas bahn mi mengandung aneka sayuran segar dan aromatik dibandingkan sandwich lainnya. 

Baru-baru ini, banh mi juga dinobatkan sebagai salah satu sandwich terenak di dunia menurut CNN.

Kamu bisa mencoba resep banh mi untuk empat porsi, seperti dilansir  berikut ini.

Baca juga:

Resep banh mi vietnam

Bahan:

  • 2 sdt jahe parut halus
  • 60 gr cuka beras
  • 2 sdt gula kastor
  • 1 sdt garam
  • 1 wortel, parut halus
  • 1/2 buah mentimun, parut halus
  • 60 gr kecap asin
  • 60 gr saus sambal
  • 1 siung bawang putih, cincang halus
  • 500 gr paha ayam filet
  • 1 sdm minyak zaitun
  • 1 buahh baguette, potong menjadi 4
  • 80 gr mayonais
  • 60 gr daun ketumbar
  • 1 buah cabai merah panjang, buang bijinya, iris tipis

Cara membuat banh mi vietnam:

1. Campur jahe, cuka beras, gula, dan garam di dalam mangkuk. Tambahkan mentimun dan wortel. Sisihkan selama 30 menit.

2. Campur kecap asin, saus sambal, dan bawang putih untuk bumbu marinasi ayam. Baluri ke ayam. Tutup dan simpan di kulkas selama 30 menit.

3. Panaskan minyak dengan api sedang. Masak ayam selama empat hingga lima menit atau hingga matang. Dinginkan, suwir dengan garpu.

4. Oles potongan baguette dengan mayonais, isi dengan acar sayuran, ayam suwir, daun ketumbar, dan cabai.

 Baca juga:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau