优游国际

Baca berita tanpa iklan.

CDC: Tidak Divaksin, 11 Kali Lebih Mungkin Meninggal karena Covid-19

优游国际.com - 12/09/2021, 09:03 WIB
Holy Kartika Nurwigati Sumartiningtyas

Penulis

KOMPAS.com - Studi baru yang dilaporkan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat menemukan bahwa orang yang tidak divaksin, maka 11 kali lebih mungkin meninggal karena Covid-19.

Hasil studi ini dirilis pada Jumat (10/9/2021) lalu yang menunjukkan bahwa vaksin Covid-19 tetap sangat efektif melindungi dari infeksi parah dan potensi rawat inap, serta kematian akibat Covid-19.

Bahkan, ketika varian Delta yang sangat menular telah mendominasi penularan di Amerika Serikat, yang telah menyebabkan peningkatan kasus Covid-19 dengan sangat cepat di negara tersebut.

Dilansir dari Medical Xpress, Minggu (12/9/2021), studi ini melacak lebih dari 600.000 kasus Covid-19 di 13 negara bagian dari April hingga pertengahan Juli 2021.

Saat varian Delta melonjak di awal musim panas, orang-orang yang tidak divaksin, maka 4,5 kali lebih mungkin terinfeksi daripada yang telah menerima vaksinasi dosis penuh.

Baca juga: 94 Persen Pasien Covid-19 Meninggal Belum Divaksin, Ini Fakta Manfaat Vaksin

 

Orang-orang yang tidak divaksin, menurut CDC, lebih dari 10 kali lebih mungkin dirawat di rumah sakit dan 11 kali lebih mungkin meninggal karena infeksi Covid-19 yang parah.

"Vaksinasi berhasil (mencegah infeksi Covid-19 parah). Intinya adalah, kita memiliki alat ilmiah yang dibutuhkan untuk membelokkan pandemi ini," kata Dr. Rochelle Walensky, direktur CDC dalam sebuah pengarahan di Gedung Putih.

Kendati demikian, seperti yang telah ditunjukkan data sebelumnya, perlindungan terhadap infeksi virus corona, studi menemukan adanya sedikit penurunan.

Kasus Covid-19 pada musim semi mencapai 91 persen, tetapi pada Juni dan Juli menjadi 71 persen.

Ini adalah terobosoan yang disebabkan oleh vaksinasi lengkap, yang hanya menyumbang 14 persen dari rawat inap dan 16 persen kematian pada bulan Juni dan Juli.

Dari temuan studi CDC, yang menunjukkan bahwa orang yang tidak divaksin lebih mungkin meninggal karena Covid-19, namun peningkatan persentase itu disebut tidak mengejutkan.

Baca juga: 5 Gejala Covid-19 Pada Orang yang Sudah Vaksin Lengkap, Baru Disuntik 1 Dosis, dan Tidak Divaksin

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.

Terpopuler

1
2
3
4
5
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau