优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Resep Cireng Ayam Pedas, Camilan Goreng Saat Musim Hujan

优游国际.com - 12/11/2024, 18:33 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Sumber

KOMPAS.com - Menyantap cireng yang masih panas saat hujan turun bisa jadi momen yang menghangatkan. Kamu pun bisa membuatnya di rumah sehingga bisa dinikmati keluarga. 

Resep cireng ini terdiri dari bahan isi, bahan biang, dan bahan bumbu yang dihaluskan. Saat membuat biang, segera tuang air yang masih mendidih ke tepung sagu. 

Berikut resep dan cara membuat cireng pedas, dilansir dari laman Sajian Sedap, Selasa (12/11/2024).

Baca juga:

Resep cireng isi ayam pedas

Bahan biang:

  • 50 gr tepung sagu
  • 150 ml air mendidih

Bahan:

  • 1 siung bawang putih, haluskan
  • 1 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 150 gr tepung sagu
  • 1 sdm tepung jagung atau tepung maizena
  • 1 batang daun bawang (iris halus)
  • 300 ml minyak (untuk menggoreng)

Bahan isi:

  • 100 gr ayam giling
  • 1/2 sdm gula merah
  • 1/2 sdt garam
  • 25 ml air
  • 5 batang kemangi (siangi daunnya)
  • 2 sdm minyak (untuk menumis)

Bahan bumbu halus:

  • 3 butir bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 2 buah cabai merah
  • 4 buah cabai rawit merah

Cara membuat cireng isi ayam pedas

  1. Isi. Tuang minyak ke wajan untuk dipanaskan, kemudian goreng bumbu yang sudah dihaluskan sampai beraroma. Tambahkan ayam giling, aduk sampai warna ayam berubah. 
  2. Bumbui dengan gula merah, garam, dan air. Aduk kembali sampai rata. Masak hingga kering, lalu masukkan daun kemangi. Aduk dan masak kembali, sisihkan.
  3. Biang. Masukkan air ke panci, rebus hingga mendidih. Tuang ke tepung sagu sembari terus diaduk hingga mengental dan menggumpal.
  4. Bumbui dengan bawang putih, garam, dan merica bubuk. Aduk kembali. 
  5. Masukkan tepung sagu dan tepung maizena secara perlahan sembari terus diaduk hingga kalis dan bisa dibentuk. Masukkan irisan daun bawang, uleni.
  6. Ambil adonan cireng, bulatkan dan pipihkan. Beri isi dari bahan yang sudah digoreng tadi, kemudian tutup dengan adonan tambahan. Gunakan air untuk merekatkan setiap sisinya.
  7. Panaskan minyak di wajan, goreng cireng menggunakan api sedang hingga masak. Angkat, sajikan.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau