KOMPAS.com - Jangan buang pisang yang terlalu matang, kamu bisa mengolahnya menjadi ide camilan praktis untuk keluarga di rumah, misalnya membuat lumpia pisang.
Selain pisang, bahan tambahan yang dibutuhkan yaitu seperti kulit lumpia, keju cheddar, dan cokelat batangan. Jika tidak punya cokelat batangan, kamu bisa menggantinya dengan meses cokelat.
Sebelum lumpia pisang digoreng, sebaiknya simpan lumpia di dalam freezer dahulu supaya isian lumpia lebih merekat dan tidak hancur saat digoreng.
Baca juga: Resep Lumpia Sawi Putih Saus Tiram, Camilan Sehat Saat Imlek
Resep lumpia pisang selengkapnya bisa dilihat dalam buku karya Evi Novriyanty (2020) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Lihat postingan ini di Instagram
Berikut ini 优游国际.com rangkum resep lumpia pisang cokelat keju untuk kamu coba buat sendiri di rumah:
Baca juga:
1. Ambil selembar kulit lumpia, lalu taruh pisang, dark cooking chocolate, dan keju. Kemudian lipat dan gulung lumpia sampai semua isian tertutup sempurna.
2. Rekatkan ujung kulit lumpia dengan putih telur, lakukan cara serupa sampai kulit lumpia habis. Goreng lumpia di dalam minyak goreng hingga semua sisi berwarna kecoklatan, kemudian sajikan selagi hangat.
Buku "100 Resep Makanan Laris Dijual ala Dapur Mak Evi" karya Evi Novriyanty (2020) terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli secara daring di Gramedia.com.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.