KOMPAS.com - Sop memiliki banyak jenis salah satunya sop buntut sapi yang segar dimakan bersama nasi hangat.
Sop buntut sapi dimasak bersama wortel, kentang, margarin, bawang merah, seledri cincang, daun bawang, lada, jahe, dan garam.
Sop buntut sapi semakin nikmat diberi taburan dengan bawang merah goreng dan seledri cincang.
Simak resep sop buntut sapi dengan daging empuk, dikutip dari buku "Hidangan Favorit Daging Sapi" (2008) karya Budi Sutomo terbitan Puspa Swara.
Baca juga:
Baca juga:
1. Rebus buntut sapi hingga empuk, sisihkan kaldunya.
2. Panaskan margarin, tumis bawang merah, dan bawang putih hingga harum. Masukkan tumisan bumbu ke kaldu, aduk rata.
3. Tambahkan lada, garam, jahe, kentang, wortel, dan daun bawang. Masak hingga semua bahan matang, angkat.
4. Siapkan mangkuk saji, tuang sup buntut. Taburi bawang merah goreng dan seledri cincang. Hidangkan hangat.
Tip: pilih buntut impor karena lebih cepat empuk, cara lain mengempukan buntut, yaitu merebusnya dengan panci presto.
Buku "Hidangan Favorit Daging Sapi" (2008) karya Budi Sutomo terbitan Puspa Swara.
Kalo kamu sering kulineran di sekitar Blok M, mungkin udah gak asing dengan gulai tikungan (gultik) yang ada di Blok M. Hidangan ini laris banget karena porsinya pas dan punya rasa yang khas. Nah, buat kamu yang kangen sama gulai tikungan, kamu bisa coba bikin sendiri di rumah! Yuk cobain!