优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Resep Steak Salmon Filet Bumbu Bawang Putih, Masak Pakai Wajan Teflon

优游国际.com - 06/05/2021, 21:32 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

Sumber

KOMPAS.com - Salmon filet dapat kamu olah menjadi sajian yang cara bikinnya cepat dengan bumbu sederhana. Steak salmon filet bumbu bawang putih dan mentega, misalnya.

Sebelumnya, pastikan untuk membeli ikan salmon segar maupun beku berkualitas baik. Dapat dilihat dari warna daging oranye cerah, mata bening, dan tekstur daging membal atau tidak lembek.

Kamu dapat membuat steak salmon untuk sajian buka puasa ala restoran. Ikuti resepnya dari berikut.

Baca juga: Cara Masak Ikan Salmon agar Lembut dan Tidak Hancur ala Koki Hotel

Resep steak salmon filet

Bahan (4 porsi)

  • 4 potong salmon filet dengan kulit (berat total sekitar 170 gram)
  • 4 siung bawang putih, cincang
  • 8 sdm mentega tawar
  • 2 sdm air perasan lemon dari 1 lemon ukuran sedang
  • 1/2 lemon ukuran sedang, potong jadi 4 untuk disajikan
  • 1 sdt garam
  • 2 sdm minyak zaitun (bisa ganti minyak sayur)
  • 2 sdm daun peterseli segar cincang (opsional)

Baca juga: Tips Masak Ikan Salmon Agar Tak Hancur dan Lengket

Ilustrasi fillet ikan salmonShutterstock Ilustrasi fillet ikan salmon

Cara membuat steak salmon filet

  1. Keringkan salmon filet, bisa menggunakan tisu makan maupun lap bersih. Bumbui dengan garam, ratakan ke seluruh permukaan salmon.
  2. Panaskan wajan teflon. Beri minyak, panaskan dengan api sedang-tinggi.
  3. Letakkan potongan salmon dengan kulit menghadap ke atas. Masak selama 4 menit, sampai bagian bawah salmon coklat keemasan.
  4. Balik salmon. Masukkan mentega dan bawang putih. Masak selama 4 menit sambil siram mentega ke salmon, sampai daging matang. Angkat.
  5. Sajikan steak salmon dengan taburan daun peterseli dan siram dengan air perasan lemon. Beri potongan lemon.
  6. Kalau sisa, kamu bisa simpan steak salmon di kulkas dalam wadah tertutup selama 2 hari.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau