KOMPAS.com - Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menjadi perguruan tinggi negeri (PTN) yang paling banyak menerima mahasiswa lewat jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) tahun 2024.
Dilansir dari laman resminya, Unesa menerima sebanyak 5.254 mahasiswa di 76 program studi, dari 34.527 jumlah pendaftar pada SNBP 2024.
Jurusan Soshum dengan keketatan tertinggi di jalur SNBP Unesa adalah Manajemen, sedangkan untuk Saintek adalah Teknik Informatika.
Sementara itu, Masase Olahraga menjadi jurusan dengan pendaftar paling sedikit di Unesa pada SNBP 2024.
Lebih lanjut, berikut daftar jurusan dengan persaingan terketat dan jurusan paling sepi peminat di Unesa pada SNBP 2024 yang bisa kamu jadikan referensi untuk mendaftar tahun depan.
Baca juga: Biaya Kuliah Kedokteran Undip, Uang Pangkal Jalur Mandiri Capai Rp 250 Juta
1. Manajemen
Pendaftar SNBP 2024: 1.960
Yang diterima: 78
2. Psikologi
Pendaftar SNBP 2024: 1.594
Yang diterima: 134
3. Akuntansi
Pendaftar SNBP 2024: 1.288
Yang diterima: 89
4. Ilmu Komunikasi
Pendaftar SNBP 2024: 1.279
Yang diterima: 79
5. Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Pendaftar SNBP 2024: 1.682
Yang diterima: 111