KOMPAS.com - Ayam kukus ala Kanton dapat menjadi pilihan menu makan siang di rumah.
Resep ayam kukus ini menggunakan fermentasi beras China atau rice wine yang mengandung alkohol.
Melansir The Spruce Eats, rice wine yang mengandung asam berfungsi untuk mengempukkan daging dan memberi rasa umami pada masakan.
Kamu dapat mengganti rice wine dengan cuka apel tetapi kurangi takarannya agar masakan tidak terlalu asam.
Simak resep ayam kukus dari The Spruce Eats berikut ini.
Resep Ayam Kukus Jahe Kecap, Makanan Penambah Imun
Resep Ayam Kukus Jamur, Masak Lauk Tanpa Minyak Goreng
Resep Ayam Kukus Kemangi, Lauk Sehat Tanpa Minyak Goreng
Cara membuat ayam kukus ala Kanton
Rendam jamur shitake dalam air panas selama 20 menit atau sampai lunak. Lalu potong batang jamur dan iris tipis-tipis. Sisakan air rendaman jamur sebanyak satu sendok makan.
Potong ayam kecil- kecil. Masukkan ke dalam wadah tahan panas lalu tambahkan garam, merica, kecap asin, rice wine, gula, minyak wijen, air rendaman jamur, dan tepung maizena.
Sembari marinasi ayam, panaskan air untuk mengukus. Letakkan wadah ayam di atas rak kukus, susun potongan ayam di bagian tengah dan kelilingi dengan jamur. Taburkan jahe parut dan bawang di atasnya.
Kukus ayam di atas air mendidih selama 15 hingga 20 menit, pastikan ayam benar-benar matang. Sajikan dengan nasi hangat.