优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Faktor Pendorong Kemunculan Zaman Renaissance

优游国际.com - 23/09/2021, 11:00 WIB
Widya Lestari Ningsih,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Renaissance dikenal sebagai periode kelahiran kembali atau peralihan dari Abad Pertengahan ke zaman modern.

Peristiwa yang berlangsung dari abad ke-14 hingga abad ke-17 ini sangat penting dalam sejarah Eropa, karena membangkitkan kembali pemikiran yang bebas dari dogma-dogma agama.

Tonggak awal kemajuan masyarakat Eropa pada masa Renaissance ditandai dengan kemampuan masyarakat menggunakan nalar untuk berpikir.

Perubahan paling signifikan yang muncul sebagai akibat dari Renaissance dapat dilihat pada arsitektur Eropa, seni, sastra, matematika, musik, filsafat, politik, agama, dan sains.

Berikut ini beberapa penyebab kemunculan Zaman Renaissance di Eropa.

Interaksi antara budaya-budaya yang berbeda

Sebelum Renaissance, Eropa mengalami Zaman Pertengahan, yang ditandai dengan kuatnya tradisi feodalisme dan adanya pengaruh besar agama Katolik dalam kehidupan masyarakatnya.

Hal itu membuat masyarakatnya sangat kaku secara agama, politik, dan sosial, serta tidak terbuka terhadap perubahan.

Namun, pada akhir Zaman Pertengahan, masyarakat Eropa mulai mengalami pergeseran pandangan.

Pergeseran itu adalah salah satu imbas luasnya jaringan perdagangan yang menyebabkan peningkatan interaksi masyarakat Eropa dengan budaya-budaya Asia dan Afrika.

Jaringan perdagangan terbesar dan terkenal pada masa itu adalah melalui Jalur Sutra, yang diyakini telah memainkan peranan penting bagi banyak peradaban sejak abad ke-2 Masehi.

Di Jalur Sutra, bangsa Eropa melakukan perdagangan sembari berinteraksi dengan peradaban Timur Tengah, yang menjadi pusat pembelajaran dan pengetahuan kala itu.

Interaksi antara bangsa yang berbeda itu menyebabkan penyebaran pengetahuan ilmiah dan filosofi.

Masuknya ide-ide baru ini kemudian menginspirasi orang-orang Eropa, termasuk para seniman, penulis, dan filsuf, untuk membuat perubahan.

Baca juga: Zaman Renaisans, Kelahiran Kembali Peradaban dan Kebudayaan Eropa

Penemuan kembali teks-teks kuno

Kemunculan Zaman Renaissance didorong oleh penemuan kembali teks-teks Yunani dan Romawi kuno, yang sebagian besar diabaikan selama Abad Pertengahan.

Sebelum ditemukan kembali oleh para pemikir Eropa, banyak dari teks-teks tersebut dilestarikan oleh umat Muslim dan Yahudi di Timur Tengah.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.

Terpopuler

1
2
3
4
5
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau