优游国际

Baca berita tanpa iklan.

6 Manfaat Biji Kurma untuk Kesehatan, Termasuk Menurunkan Kolesterol

优游国际.com - 19/03/2025, 07:00 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

KOMPAS.com - Kurma adalah buah manis yang sering dikonsumsi selama bulan Ramadan. Biasanya, kita lebih mengenal daging buah kurma yang kaya akan nutrisi. Namun, apakah kamu pernah bertanya-tanya apa manfaat dari biji kurma yang sering kita anggap sepele itu?

Mungkin banyak yang belum tahu, tetapi biji kurma ternyata memiliki potensi kesehatan yang luar biasa!

Biji kurma memiliki berbagai manfaat kesehatan, seperti menurunkan kolesterol, meningkatkan kesehatan reproduksi, mengatur gula darah, dan berfungsi sebagai antibiotik alami.

Jadi, jika kamu bertanya apakah boleh makan biji kurma? Jawabannya adalah ya, biji kurma bisa dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan kesehatan. Yuk, simak penjelasan lebih lanjut mengenai manfaat biji kurma untuk kesehatan.

Baca juga: Kurma: Jenis, Ciri, dan Manfaat untuk Tubuh

1. Menurunkan kolesterol jahat

Menurut Naufal Irsaly Zikri dalam Pengaruh Pemberian Kopi Biji Kurma (Phoenix dactylifera) terhadap Kadar LDL pada Tikus Wistar Model Sindrom Metabolik (2021), biji kurma memiliki kandungan flavonoid, asam galat, dan pektin yang berfungsi untuk menurunkan kadar LDL (kolesterol jahat).

Berdasarkan penelitian tersebut, biji kurma yang diolah menjadi kopi biji kurma dapat berperan dalam mengurangi kadar kolesterol jahat dalam tubuh.

Ini tentunya bisa membantu menurunkan risiko penyakit jantung dan stroke. Dengan rutin mengonsumsi biji kurma, kesehatan jantungmu bisa terjaga dengan lebih baik.

2. Kandungan antibakteri yang meningkatkan imunitas

Selain bermanfaat bagi jantung, manfaat biji kurma untuk kesehatan juga meliputi kemampuannya dalam melawan bakteri.

Menurut Liliana Putri Pratama dalam Efektivitas Ekstrak Etanol Biji Kurma Mesir (Phoenix dactylifera L.) sebagai Antibakteri Terhadap Streptococcus pyogenes Secara In Vitro (2019), biji kurma mengandung fenol dan flavonoid yang memiliki efek antioksidan kuat. Bahkan, kandungan fenol pada biji kurma lebih tinggi daripada daging buahnya.

Baca juga: Apa itu Bakteri Pemakan Daging?

Senyawa fenol ini dapat merusak struktur dinding sel bakteri, mencegah pertumbuhannya, dan berfungsi sebagai alternatif antibiotik alami.

Beberapa jenis bakteri yang bisa ditanggulangi dengan biji kurma antara lain Streptococcus pyogenes, Escherichia coli, dan Staphylococcus aureus.

3. Menjaga kesehatan reproduksi pria

Menurut Saryono, dkk dalam Seduhan Biji Kurma (Phoenix Dactylifera) Memperkuat Membran Sel Sperma untuk Menurunkan Kadar Malondialdehid (2015), biji kurma juga memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan reproduksi pria.

Penelitian yang dipublikasikan oleh Saryono menunjukkan bahwa biji kurma mengandung senyawa antioksidan, seperti polifenol dan vitamin C, yang dapat menurunkan kerusakan oksidatif pada sel sperma.

Ini penting karena kerusakan oksidatif dapat mengurangi kualitas sperma dan menurunkan kesuburan. Dengan mengonsumsi biji kurma, kamu dapat membantu menjaga kualitas sperma dan mendukung kesehatan reproduksi.

Baca juga: Berapakah Jumlah Kromosom pada Sel Sperma?

4. Menurunkan kadar gula darah

Menurut Saryono dalan Date Seeds Drinking as Antidiabetic: A Systematic Review (2019), biji kurma juga menawarkan manfaat biji kurma untuk kesehatan yang signifikan bagi penderita diabetes.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau