优游国际

Baca berita tanpa iklan.
优游国际.com - 14/01/2024, 20:00 WIB
Lulu Lukyani

Penulis

Sumber ,

KOMPAS.com - Kopi hitam merupakan kopi tanpa tambahan apa pun; tanpa krim, tanpa susu, tanpa pemanis.

Dengan tidak menambahkan bahan-bahan tersebut ke dalam kopi, kita menghilangkan kalori, lemak, dan gula yang terkandungnya.

Hal ini memungkinkan kita untuk menikmati manfaat kopi tanpa bahan tambahan yang mungkin tidak baik untuk kesehatan.

Manfaat kopi hitam untuk kesehatan

Berikut adalah beberapa potensi manfaat kopi hitam untuk kesehatan.

1. Dapat membantu mencegah kanker

Beberapa bukti ilmiah menunjukkan bahwa minum kopi dapat mengurangi risiko terkena jenis kanker tertentu.

Baca juga: Apakah Kopi Bersifat Asam?

Sebuah tinjauan terhadap 28 penelitian mengenai kopi dan risiko kanker menemukan, semakin banyak kopi yang diminum peserta penelitian, semakin rendah risiko mereka terkena kanker hati dan kanker endometrium.

Ulasan lain mengamati temuan serupa, tetapi juga melaporkan bahwa kopi dapat mengurangi risiko kanker kolorektal. Namun, penelitian ini juga mencatat bahwa kopi tidak berpengaruh terhadap risiko kanker secara keseluruhan.

2. Berpotensi melindungi dari kondisi neurodegeneratif

Kopi banyak digunakan untuk meningkatkan kewaspadaan. Faktanya, kafein yang dikandungnya dianggap sebagai nootropik, yakni zat yang dapat meningkatkan kognisi atau otak.

Karena alasan ini, banyak peneliti berspekulasi, apakah kopi dapat melindungi dari penyakit Alzheimer dan penurunan kognitif terkait usia.

Selain itu, sebuah tinjauan besar menemukan bahwa kopi tampaknya tidak meningkatkan risiko penurunan kognitif. Namun, penelitian ini juga tidak menemukan hubungan kuat antara kopi dengan penurunan risiko penurunan kognitif.

Baca juga: Antara Risiko dan Manfaat Kopi untuk Kesehatan Hati

Dengan demikian, dibutuhkan lebih banyak studi untuk menemukan hubungan antara asupan kopi dan penurunan risiko penyakit Alzheimer.

3. Mencegah sirosis

Kopi tampaknya memberikan perlindungan dari kanker hati dan sirosis hati, yakni sejenis penyakit hati kronis stadium akhir yang ditandai dengan fibrosis.

Beberapa penelitian telah mencatat bagaimana asupan kopi dapat meningkatkan kesehatan hati.

Misalnya, sebuah penelitian pada pasien yang mengidap penyakit hati menemukan bahwa kelompok yang minum 4 cangkir (960 mL) kopi per hari lebih kecil kemungkinannya terkena sirosis hati dibandingkan mereka yang tidak minum kopi.

Ada spekulasi bahwa kafein mungkin berada di balik manfaat kopi bagi kesehatan hati. Namun, diperlukan lebih banyak penelitian untuk membuktikannya.

Baca juga: Ampas Kopi Bisa Serap Kotoran dari Air Limbah

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau