优游国际

Baca berita tanpa iklan.

PM Kanada Mundur, Ini 7 Calon Penggantinya

优游国际.com - 08/01/2025, 10:15 WIB
Albertus Adit

Penulis

Sumber

OTTAWA, KOMPAS.com - Kini, perebutan kursi PM Kanada dimulai sejak PM Kanada mundur dari jabatannya, yakni Justin Trudeau.

Ada beberapa kandidat untuk menggantikan posisi Trudeau. Siapa saja itu?

Sebagaimana diberitakan AFP pada Rabu (8/1/2025), pemimpin baru Kanada dimungkinkan bakal mengambil alih jabatan pada Maret. Untuk pemilihan umumnya akan digelar beberapa minggu ke depan.

Baca juga: Ini Kesamaan Justin Trudeau dengan Ayahnya yang Juga Mantan PM Kanada

Hanya sedikit orang di Partai Liberal yang secara resmi mengumumkan rencana untuk mencari kepemimpinannya, tetapi beberapa calon telah disebut-sebut media massa.

Kandidat PM Kanada, usai PM Kanada mundur

1. Chrystia Freeland

Chrystia Freeland adalah wakil perdana menteri sebelum ia mengundurkan diri pada Desember, usai berselisih dengan bosnya atas ancaman Trump untuk mengenakan tarif sebesar 25 persen pada impor Kanada.

Perempuan berusia 56 tahun tersebut telah menduduki beberapa jabatan kabinet senior dalam pemerintahan Trudeau sejak 2015. Jajak pendapat menunjukkan, ia adalah kandidat teratas untuk menggantikannya.

"Meskipun ia memiliki banyak prestasi, ia bukanlah komunikator politik yang efektif," kata analis Tim Powers kepada AFP.

2. Mark Carney

Di peringkat berikutnya adalah Mark Carney (59), mantan gubernur Bank of Canada dan Bank of England yang diangkat menjadi penasihat ekonomi khusus untuk Trudeau pada September.

Ia mengatakan, dalam sebuah pernyataan minggu ini, telah menerima dukungan luas untuk pencalonannya dari orang-orang yang ingin bergerak maju dengan perubahan positif dan rencana ekonomi yang unggul.

"Namun, ia tidak memiliki pengalaman politik, dan belajar sambil bekerja dalam tiga hingga empat bulan merupakan hal yang sulit," ujar Powers.

Baca juga: PM Kanada Justin Trudeau Mengundurkan Diri, Sebut Ada Konflik Internal Partai

3. Dominic LeBlanc

Seorang teman masa kecil Trudeau, Dominic LeBlanc (57), telah menjadi sekutu politik dekat PM Kanada.

Ia baru-baru ini ditugaskan untuk memimpin negosiasi dengan Amerika Serikat, setelah dua kali mengunjungi Trump di perkebunannya di Mar-a-Lago di Florida untuk melakukan pembicaraan guna mencoba mencegah perang dagang Kanada-AS.

"Namun, kedekatan dengan Justin Trudeau bisa menjadi hambatan bagi pencalonannya di saat para pemilih menuntut perubahan," kata Powers.

4. Melanie Joly

Kandidat PM Kanada berikutnya ialah Menteri Luar Negeri Melanie Joly (45). Ia diprofilkan di New York Times sebagai calon pengganti Trudeau.

Joly ditugaskan untuk beberapa misi diplomatik Kanada yang paling sulit, termasuk memperbaiki hubungan yang tegang dengan China dan India menyusul tuduhan campur tangan politik dan pembunuhan seorang Sikh Kanada.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau