优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Pertempuran Verdun, Peperangan Terlama Era Perang Dunia I

优游国际.com - 09/10/2024, 23:00 WIB
Widya Lestari Ningsih

Penulis

Sumber

KOMPAS.com - Pertempuran Verdun adalah peperangan antara Jerman dan Perancis pada masa Perang Dunia I.

Pertempuran ini merupakan pertempuran terpanjang, paling berdarah, dan paling ganas dalam Perang Dunia I.

Pertempuran Verdun berlangsung selama 300 hari, dari 21 Februari hingga 18 Desember 1916.

Permainan politik dan strategi yang ciamik membuat peperangan menjadi berlarut-larut.

Berikut ini sejarah Pertempuran Verdun.

Baca juga: Pertempuran Somme, Peperangan Parit Terbesar di Perang Dunia I

Latar belakang Pertempuran Verdun

Jenderal Jerman Erich von Falkenhayn melihat bahwa kekuatan Sekutu yang paling tanguh adalah Inggris.

Namun, ia mengakui bahwa Inggris tidak bisa diserang secara langsung, kecuali dengan peperangan kapal selam.

Oleh sebab itu, ia menargetkan Perancis, yang dinilai sebagai "senjata" andalan Inggris.

Falkenhayn kemudian memikirkan cara untuk menguras habis pasukan Perancis.

Ia memilih Verdun di Perancis sebagai medan perangnya, karena benteng-benteng di sana menjadi bagian penting bagi pertahanan Perancis.

Apabila Jerman menyerang Verdun, Perancis pasti akan mengerahkan banyak pasukannya untuk mati-matian mempertahankannya.

Komando operasi ini diberikan kepada Putra Mahkota William, putra tertua Kaisar Jerman William II.

Baca juga: Sejarah Pertempuran Magenta di Italia

Kronologi Pertempuran Verdun

Pada awal Januari 1916, Perancis sebenarnya telah mengendus persiapan Jerman untuk menyerang Verdun.

Kendati demikian, ketika sejumlah besar pasukan Jerman telah tiba di tepi Sungai Meuse pada 11 Februari, Perancis tetap kelabakan.

Selama 10 hari berikutnya, Perancis memobilisasi ribuan pasukan dan puluhan ribu senjatanya ke Verdun, guna menangkis serangan Jerman.

Halaman:
Baca tentang


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau