优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Presidensi G20 Indonesia 2022, Jejak Langkahnya

JAKARTA, KOMPAS.com - Presidensi G20 Indonesia 2022 adalah masa kepemimpinan Indonesia pada keanggotaan 19 negara dan 1 komunitas Uni Eropa (EU).

Jejak langkah Presidensi G20 Indonesia 2022 seturut catatan laman bi.go.id berangkat dari kerja sama multilateral pada 1999.

Kala itu, negara-negara yang tergabung dalam G7 yakni AS, Inggris, Rusia, Jerman, Italia, Jepang, dan Kanada berinisiatif menjalin kerja sama lebih luas dengan negara-negara berkembang.

G20 menjadi cerminan dari 60 persen populasi dunia, 70 persen perdagangan global, serta 80 persen Produk Domestik Bruto (PDB) level global.

Menteri keuangan

G20 awalnya adalah pertemuan para menteri keuangan dan gubernur bank sentral.

Pada 2008, pertemuan G20 menghadirkan kepala negara dalam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT).

Pada 2010, jejak langkah Presiden G20 Indonesia 2022 diawali juga dengan pembahasan di sektor pembangunan.

Selain 7 negara G7, keanggotaan G20 mendapat tambahan yakni Indonesia, Afrika Selatan, Arab Saudi, Argentina, Australia, Brasil, India, Meksiko, Korea Selatan, China, Turkiye, serta Uni Eropa.

Presidensi

Indonesia mendapat giliran melaksanakan presidensi alias kepemimpinan pada 2022.

Penetapan Presiden G20 Indonesia 2022 terlaksana pada KTT Riyadh, Arab Saudi, pada 2022.

Lantas, serah terima untuk Presidensi G20 Indonesia 2022 berlangsung pada KTT Roma 2021.

Indonesia menggantikan Presidensi G20 Italia 2021.

Pada Presidensi G20 Indonesia 2022, Indonesia mengemas tema "Recover Together, Recover Stronger".

Tema ini memang erat kaitannya dengan perjuangan banyak negara di dunia menghadapi pandemi Covjd-19.

KTT Presidensi G20 Indonesia 2022 akan berlangsung di Bali.

Jadwalnya adalah pada 15-16 November 2022.

KTT Presidensi G20 Indonesia 2022 merupakan puncak kegiatan oleh Indonesia sejak 1 Desember 2021.

Kebangkitan ekonomi

Sebelum KTT Presidensi G20 Indonesia berlangsung, pemerintah Indonesia menggelar berbagai pertemuan bertopik kerja sama sesama anggota G20.

Topik itu menyangkut tantangan ekonomi global, kesehatan, budaya, pendidikan, penanganan pandemi Covid-19, hingga inovasi kerja sama jaringan digital (DIN).

Pertemuan berlangsung di Bali pada 2-4 September 2022.

Pertemuan itu membawa tema mengenai kebangkitan ekonomi digital sebelum, sesudah, dan tantangan masa depan pemulihan di masa pandemi.

Berkait dengan hal itu, data dari Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) menunjukkan bahwa hingga Presidensi G20 Indonesia 2022, valuasi ekonomi digital mencapai 15,5 persen dari total produk domestik bruto (PDB) global.

Angka ini, dalam komparasi dengan data Bank Dunia 2022 meningkat 2,5 persen lebih cepat ketimbang 15 tahun termutakhir.

Presidensi G20 Indonesia 2022 memberikan catatan untuk 2030.

Pada tahun itu sekitar 70 persen penciptaan nilai baru dalam perekonomian berdasar pada model bisnis yang diaktifkan secara digital.

Sementara, secara khusus, Presidensi G20 Indonesia menyebut bahwa nilai ekonomi digital di Indonesia ada di posisi 70 miliar dollar AS.

Pada 2030, nilai ini berkembang hingga 315,5 miiiar dollar AS.

/stori/read/2022/09/14/110000879/presidensi-g20-indonesia-2022-jejak-langkahnya

Baca berita tanpa iklan.

Terpopuler

1
2
3
4
5
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke