KOMPAS.com - Pemerintah kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Bahan Bakar Minyak (BLT BBM) tahun 2025, sebagai upaya untuk meringankan beban masyarakat.
Kenaikan harga BBM dan inflasi yang tinggi memengaruhi daya beli masyarakat, terutama bagi mereka yang berada di golongan prasejahtera.
Maka dari itu, BLT BBM menjadi salah satu solusi yang diberikan untuk membantu kebutuhan sehari-hari masyarakat yang terdampak.
Untuk mengetahui apakah Anda termasuk sebagai penerima bantuan ini, simak informasi lengkap cara cek penerima BLT BBM 2025, di bawah ini!
Baca juga: Apa Saja Bansos yang Cair di Tahun 2025?
Dilansir dari situs resmi Kementerian Sosial Republik Indonesia, BLT BBM 2025 merupakan bantuan yang diberikan oleh pemerintah untuk mengurangi dampak kenaikan harga bahan bakar minyak yang menyebabkan peningkatan harga barang dan jasa.
Program ini difokuskan pada masyarakat yang berada dalam kondisi ekonomi sulit akibat inflasi yang meningkat pesat.
Dikutip dari 优游国际.com (22/2/2025), setiap penerima BLT BBM 2025 akan mendapatkan bantuan sebesar Rp 300.000.
Namun, meskipun dana bantuan sudah dipastikan akan cair, banyak orang yang bertanya-tanya tentang BLT BBM 2025 kapan cair?
Sayangnya, hingga saat ini belum ada tanggal resmi mengenai jadwal pencairan BLT BBM 2025.
Oleh karena itu, sangat penting untuk terus memantau informasi yang disampaikan oleh pemerintah melalui saluran resmi.
Baca juga: Perbedaan Kartu PKH dan BPNT: Program Bansos di Indonesia
Ada dua cara mudah untuk mengecek apakah Anda terdaftar sebagai penerima BLT BBM 2025. Berikut penjelasannya:
Berikut cara cek bansos melalui laman resmi Kementerian Sosial Republik Indonesia:
Download aplikasi "Cek Bansos" yang tersedia di Google Play Store bagi pengguna Android.
Baca juga: Golongan Penerima Zakat
Bagi Anda yang sudah terdaftar sebagai penerima, dana BLT BBM 2025 akan disalurkan melalui beberapa metode. Berikut adalah cara-cara pencairan yang berlaku:
Bagi penerima yang memiliki rekening bank yang terdaftar, dana bantuan akan langsung ditransfer ke rekening Anda.