优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Apa Itu Danantara? Badan Pengelola Investasi yang Disahkan Prabowo

优游国际.com - 25/02/2025, 15:00 WIB
Silmi Nurul Utami

Penulis

Sumber

KOMPAS.com - Presiden Prabowo Subianto secara resmi meluncurkan Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara atau dikenal dengan Danantara di halaman Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (24/2/2025). 

Kehadiran Danantara menuai banyak pertanyaan dari masyarakat, salah satunya apa itu Danantara?

Danantara Indonesia adalah badan pengelola investasi yang bertugas mengoptimalkan kekayaan yang diinvestasikan. 

Bagaimana peran Danantara dalam perekonomian Indonesia dan apa dampaknya bagi masa depan negara? Simak penjelasan lengkapnya!

Baca juga: Prabowo Lakukan Perombakan Kabinet Pertama, Apa Itu Reshuffle Kabinet?

Pengertian Danantara

Danantara merupakan singkatan dari Daya Anagata Nusantara.

Dilansir dari situs resmi Danantara Indonesia, danantara adalah badan pengelola investasi strategis yang mengonsolidasikan dan mengoptimalkan investasi pemerintah untuk mendukung pertumbuhan ekonomi nasional. 

Nama Daya Anagata Nusantara dipilih oleh Presiden Prabowo, di mana "Daya" berarti energi, "Anagata" berarti masa depan, dan "Nusantara" merujuk pada Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Makna ini menggambarkan potensi dan kekuatan masa depan Indonesia yang berfokus pada pengelolaan investasi yang efisien.

Tujuan Danantara yaitu untuk mengelola kekayaan negara melalui pendekatan yang transparan dan profesional, sehingga dapat menarik investasi global dan memperkuat daya saing Indonesia, terutama di sektor-sektor strategis. 

Baca juga: 6 Jenis Instrumen Investasi dan Risikonya

Visi dan misi Danantara

Berikut visi dan misi Danantara: 

Visi 

Sebagai pengelola investasi terkemuka, di mana BUMN strategis akan menjadi enabler penempatan investasinya, Danantara Indonesia mendorong transformasi ekonomi Indonesia dengan menumbuhkan badan Sovereign Wealth Fund berskala dunia, mendukung pembangunan nasional dan menciptakan kemakmuran bagi seluruh rakyat Indonesia.

Misi

  1. Mengelola kekayaan negara secara profesional, transparan, dan berkelanjutan sesuai dengan prinsip good governance untuk mendorong kesejahteraan rakyat, sebagaimana diamanatkan dalam Pasal 33 Ayat 3 UUD 1945 dan misi Asta Cita.
  2. Mengoptimalkan dan mengelola aset BUMN untuk menciptakan nilai tambah ekonomi yang signifikan.
  3. Menjadi katalisator pertumbuhan ekonomi nasional melalui investasi strategis di sektor prioritas yang mendorong daya saing global.
  4. Menarik dan mengakselerasi investasi domestik maupun internasional dengan membangun kemitraan strategis guna mendukung pembangunan nasional yang inklusif dan berkelanjutan.
  5. Membangun institusi Sovereign Wealth Fund yang mandiri dan unggul, dengan tata kelola keuangan yang sehat serta berorientasi pada keberlanjutan jangka panjang.

Baca juga: Pengertian Investasi: Jenis, Tujuan, Manfaat, dan Contohnya

Jumlah investasi Danantara

Berapa jumlah investasi yang dikelola oleh Danantara Indonesia?

Dalam visinya, Danantara Indonesia berencana membentuk sovereign wealth fund (SWF) berskala dunia, yang akan mendukung sektor-sektor strategis dan memperkuat daya saing Indonesia di pasar global.

Pemerintah Indonesia telah mengamankan lebih dari 300 triliun rupiah, atau hampir 20 miliar dollar AS, sebagai tabungan negara. Namun, jumlah tersebut hanyalah investasi tahap awal. 

Pemerintah menargetkan total aset yang akan dikelola mencapai lebih dari 900 miliar dollar AS atau sekitar Rp 14.000 triliun.

Halaman:

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau