KOMPAS.com – Larutan aldehid yang digunakan untuk pengawet hewan percobaan adalah …
Jawabannya adalah a. formalin, berikut adalah penjelasannya!
Baca juga: Aldehida: Sifat dan Kegunaanya
Formalin atau formaldehida adalah larutan aldehid yang memiliki rumus empiris H2CO.
Dilansir dari Chemistry LibreTexts, formalin dibuat dalam bentuk larutan 35 hingga 40 persen karena sangat reaktif.
Di mana dalam keadaan murninya, formalin dapat bereaksi dengan dirinya sendiri dan bersifat eksplosif.
Formalin adalah larutan aldehid yang digunakan untuk pengawet hewan percobaan atau spesimen biologi.
Baca juga: Kegunaan Senyawa Formalin
Dilansir dari College of Literature, Science, and Arts, formalin merupakan pengawet spesimen biologi yang murah, tersedia secara umum (mudah didapatkan), dapat diencerkan sesuai kebutuhan, dan spesimen hampir tidak pernah busuk di dalamnya.
Spesimen tidak busuk di dalam formalin, karena formalin dapat mengawetkannya dengan baik dan menghentikan pembusukan pada organisme mati.
Dilansir dari QED Bioscience, formalin menembus jaringan dengan cepat kemudian berikatan dengan lisin, tirosin, aspargin, triptofan, histidin, arginine, sistein, dan glutamin di semua protein yang ada dalam organisme mati.
Baca juga: Asam Amino: Sifat, Struktur, dan Klasifikasinya
Formalin kemudian membuat ikatan silang dengan gugus asam amino tersebut. Ikatan silang tersebut menstabilkan protein.
Sehingga, protein tidak mengalami autolisis dan pembusukan, sehingga dapat awet.
Namun ketika formalin bersentuhan dengan hemoglobin, hemoglobin akan berubah menjadi hematin. Hematin adalah pigmen berwarna kecoklatan.
Inilah mengapa hewan dan spesimen biologi yang diawetkan oleh formalin berubah warna menjadi kecoklatan.
Baca juga: Hemoglobin: Pengertian, Fungsi, dan Kadar Normal dalam Tubuh
Formalin memiliki bau yang menyengat dan dapat mengiritasi kulit juga selaput lendir. Sehingga, penggunaannya harus dilakukan secara berhati-hati.
Hewan yang diawetkan oleh formalin juga harus disimpan dalam wadah tahan karat karena formalin yang bersifat korosif.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.