KOMPAS.com - Makanan berkuah paling nikmat disantap saat hujan turun, salah satunya pho ayam.
Makanan khas Vietnam ini umumnya terdiri dari mi, irisan daging, dan sayur-sayuran yang disajikan dengan kuah kaldu. Biasanya pho menggunakan irisan daging sapi, tapi kali ini kamu bisa menggunakan irisan daging ayam.
Baca juga:
Berikut resep dan cara membuat pho ayam, dilansir dari buku "Masakan Rumahan" karya Endang Indriani (2014) terbitan PT KAWAHmedia.
Resep pho ayam
Bahan:
- 1 sendok makan minyak goreng
- 300 gram daging ayam filet (dada atau paha)
- 1/2 buah bawang bombai (belah jadi 4)
- 4 siung bawang putih (memarkan)
- 2 ruas jari jahe (iris tipis)
- 1/4 sendok teh jintan
- 2 buah kembang lawang
- 1 batang kayu manis
- 1/2 sendok teh ketumbar
- 2 butir kapulaga
- 5 butir cengkih
- 2 sendok makan kecap ikan
- 1 liter air kaldu ayam atau air kaldu sapi
- 1/2 sendok makan garam
Baca juga: Cara Membuat Kaldu Pho Cepat dengan Rasa Otentik di Rumah
Bahan pelengkap:
- 100 gram bihun (rendam dalam air panas)
- 1 genggam taoge kacang hijau
- 1 batang daun bawang (iris serong tipis)
- Daun ketumbar (secukupnya)
Cara membuat pho ayam
- Panggang bawang bombai, bawang putih, dan jahe di wajan datar anti-lengket hingga permukaannya kecoklatan dan menghitam. Angkat, sisihkan.
- Masukkan jintan, kembang lawang, kayu manis, kapulaga, ketumbar, dan cengkih ke wajan. Sangrai sampai aromanya tercium. Angkat, sisihkan.
- Tuang satu sendok makan minyak ke wajan untuk dipanaskan, masukkan potongan daging ayam filet. Masak sampai permukaan daging ayam kecoklatan, kemudian angkat dan sisihkan.
- Masukkan bahan-bahan lainnya, termasuk yang sudah dipanggang, ke panci. Tambahkan potongan ayam, kecap ikan, dan garam. Rebus sampai mendidih dan ayam matang, kemudian angkat.
- Masukkan bihun, taoge, dan daun bawang ke dalam mangkuk saji. Tuang kuah, taburi dengan daun ketumbar. Hidangkan segera saat masih panas.
Baca juga:
View this post on Instagram
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.