优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Resep Kacang Bawang Tanpa Santan, Renyah dan Tidak Melempem

优游国际.com - 19/03/2025, 03:33 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

 

KOMPAS.com - Kacang bawang menjadi camilan favorit banyak orang karena gurih dan renyah. Namun, sering kali kacang bawang melempem setelah beberapa hari.

Kacang yang tidak renyah biasanya disebabkan oleh kesalahan dalam pengolahan. Teknik menggoreng dan proses perendaman sangat mempengaruhi hasilnya.

Baca juga: Resep Kacang Bawang Renyah Tahan Lama Tanpa Santan, Tak Berminyak

Beberapa resep menggunakan santan agar kacang lebih gurih. Tapi, ada cara membuat kacang bawang renyah tanpa santan yang tetap empuk.

Artikel ini membahas resep kacang bawang renyah tahan lama. Ada juga tips cara bikin kacang bawang agar empuk dan tidak berminyak.

Baca juga: Cara Masak Kacang Bawang yang Enak, Renyah, dan Harum untuk Lebaran

Ikuti resepnya dari buku "60 Resep Snack Manis dan Gurih Antigagal" oleh Fatmah Bahalwan terbitan Gramedia Pustaka Utama. 

Resep kacang bawang tanpa santan

Bahan untuk Kacang Bawang Renyah

  • 1 kg kacang tanah kupas
  • 2 liter air mendidih
  • 2 sdm garam
  • 5 siung bawang putih, iris tipis, goreng
  • 1 liter minyak goreng

Baca juga: Resep Kacang Bawang Panggang Antigosong, Renyah, dan Gurih

Cara Membuat Kacang Bawang Renyah Tanpa Santan

  1. Masukkan kacang ke dalam baskom, siram air mendidih.
  2. Diamkan hingga air menjadi hangat, lalu tiriskan kacang.
  3. Panaskan minyak dengan api sedang, goreng kacang hingga kecokelatan.
  4. Angkat kacang, lalu tiriskan agar minyak berkurang.
  5. Saat masih panas, taburi garam, lalu aduk rata.
  6. Tambahkan bawang putih goreng, aduk kembali hingga merata.
  7. Dinginkan, lalu simpan dalam toples kedap udara agar tahan lama.

Cara Bikin Kacang Bawang Biar Empuk dan Renyah

Agar kacang tidak keras, perendaman dengan air mendidih sangat penting. Proses ini membantu kacang matang lebih merata saat digoreng.

Menggoreng dengan api kecil juga membuat kacang lebih renyah. Jangan lupa tiriskan kacang setelah digoreng agar tidak terlalu berminyak.

Tips Cara Menggoreng Kacang Bawang agar Tahan Lama

Hindari menggoreng kacang dengan api besar karena bisa cepat gosong. Gunakan minyak dalam jumlah banyak agar kacang matang merata.

Simpan kacang bawang dalam wadah kedap udara setelah dingin. Cara ini menjaga kerenyahan kacang bawang lebih lama tanpa melempem.

Kacang bawang cocok untuk camilan atau pelengkap hidangan. Ikuti resep ini untuk mendapatkan kacang bawang renyah, empuk, dan tahan lama.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau