KOMPAS.com - Jika mempunyai persediaan iga sapi kamu bisa membuat iga penyet yang nikmat.
Iga penyet dimasak dengan bahan iga berdaging, santan, serai, daun salam, lengkuas, ketumbar, bawang putih, dan kemiri.
Sementara untuk membuat sambal goreng, terdiri dari cabai merah, tomat merah, bawang merah, cabai rawit merah, terasi matang, gula merah, dan jeruk limau.
Iga penyet bisa dijadikan menu istimewa buka bersama bersama keluarga, berikut selengkapnya.
Dikutip dari buku "Koleksi 120 Resep Masakan Sapi" karya Yasa Boga terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Baca juga:
Bahan:
- 1 kg iga berdaging, potong kurang lebih 5 cm
- 200 ml santan dalam kemasan
- 2 batang serai dimemarkan
- 2 lembar daun salam
- 3 cm lengkuas dimemarkan
- 2 sdt garam
Haluskan:
- 1 sdt ketumbar halus
- 4 siung bawang putih
- 2 butir kemiri
Bahan sambal goreng dan haluskan:
- 10 buah cabai merah
- 1 buah tomat merah
- 5 butir bawang merah
- 7 buah cabai rawit merah
- 1/2 sdt terasi matang
- 2 sdt gula merah
- 1 sdt garam
- 5 sdm cairan perebus iga
- 1 buah jeruk limau, ambil airnya
Baca juga:
- Didihkan 1.500 mililiter air, bersama daun serai, salam, lengkuas, dan garam, rebus iga hingga agak lunak dengan panci tekan kurang lebih 30 menit. Masukkan bumbu halus dan santan, masak dengan api kecil sambil diaduk hingga bumbu meresap dan kuah habis. Angkat, tiriskan.
- Tekan-tekan atau penyet daging iga, goreng dengan panas sedang hingga kecoklatan. Aduk rata, siram dengan sambal, sajikan.
View this post on Instagram