KOMPAS.com - Seblak terkenal akan rasanya yang pedas dan gurih. Makanan khas Bandung, Jawa Barat, ini umumnya terdiri dari kerupuk, mi, dan aneka bahan tambahan lain, seperti ceker ayam, aneka bakso, dan sayur-sayuran.
Kamu bisa membuat seblak sendiri dalam jumlah besar untuk ide jualan.
Berikut ini resep seblak untuk 30 porsi yang bisa kamu coba, dari majalah "LeZAT Edisi 20–26 November 2013" terbitan Mediantara Infopersada via ÓÅÓιú¼Ê.com, Sabtu (20/8/2022).
Baca juga:
Bahan:
- 1 kilogram kerupuk aci putih
- Air panas secukupnya (untuk merendam kerupuk)
- 8 butir telur ayam
- 200 mililiter air
- 4 sendok teh garam
- 1 sendok teh gula pasir
- 2 sendok teh kaldu ayam bubuk
- 4 batang daun bawang (iris halus)
- 8 sendok makan minyak goreng untuk menumis
- 12 buah sosis sapi (iris bulat dengan diameter 1-2 sentimeter)
- 10 buah bakso sapi (iris bulat tipis)
Bahan bumbu halus:
- 20 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 2 sentimeter kencur
- 5 buah cabai merah keriting
- 10 buah cabai rawit merah
Bahan taburan:
- Bawang merah goreng secukupnya
- Masukkan kerupuk ke dalam air panas dan rendam hingga warnanya bening, kemudian angkat dan tiriskan. Rebus kerupuk sebentar hingga lunak, kemudian angkat dan tiriskan kembali.
- Tuang minyak goreng ke wajan untuk dipanaskan. Goreng bumbu halus hingga beraroma.
- Masukkan telur ke dalam tumisan bumbu, aduk hingga berbutir. Tambahkan bakso sapi, sosis sapi, dan kerupuk yang sudah direbus. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
- Tambahkan daun bawang, garam, gula, dan kaldu ayam bubuk. Aduk rata.
- Tuang air ke dalam wajan dan masak hingga meresap serta seluruh bahan matang. Angkat, sajikan dengan taburan bawang goreng.
Baca juga:
View this post on Instagram
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita ÓÅÓιú¼Ê.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.