KOMPAS.com - Ketoprak merupakan makanan yang sering ditemui di Jakarta dan sekitarnya, umumnya berisi ketupat, taoge, bihun, tahu putih, dan disiram bumbu kacang.
Ketoprak juga dapat ditemui di beberapa daerah seperti Yogyakarta, bisa kamu jadikan ide menu makan yang nikmat.
Simak rekomendasi tempat makan ketoprak di Yogyakarta, berikut penjelasan selengkapnya.
Baca juga:
Ketoprak Kuburan (DAIKIN) | |
Lokasi | Jalan HOS Cokroaminoto Nomor 43a, Pakuncen, Wirobrajan |
Jam dan hari buka | 18.00 - 23.00 WIB |
Harga | Sekitar Rp 12.000 - Rp 15.000 |
Ketoprak Kuburan bisa menjadi pilihan untuk menikmati satu porsi ketoprak, lokasinya dekat dengan Museum Nasional Jogja.
Ketoprak Kuburan tidak pernah sepi pengunjung karena terkenal enak, kamu bisa makan di tempat.
Ketoprak Kuburan menyediakan menu ketoprak biasa dan ditambah telur rebus, kamu bisa meminta tingkat kepedasannya.
Ketoprak Jakarta Bang Mus | |
Lokasi | Jalan Cik Di Tiro Nomor 23, Terban, Kecamatan Gondokusuman |
Jam dan hari buka | 10.00 - 15.00 WIB |
Harga | Sekitar Rp 13.000 |
Ketoprak Jakarta Bang Mus dekat dengan bundaran UGM, berjarak 260 meter dapat ditempuh dengan jalan kaki tiga menit.
Warung tenda Ketoprak Jakarta Bang Mus juga menyediakan beberapa tempat duduk untuk menikmati ketoprak di lokasi.
Ketoprak Jakarta Bang Mus berisi ketupat, bihun, taoge, kemudian disiram bumbu kacang, untuk tingkat kepedasan bisa meminta langsung.
Ketoprak Cirebon | |
Lokasi | Jalan DI Panjaitan Nomor 103, Mantrijeron, Kecamatan Mantrijeron |
Jam dan hari buka | 08.30 - 15.45 WIB |
Harga | Rp 11.000 - Rp 14.000 |
Ketoprak Cirebon berada dekat dengan Lapangan Minggiran, bisa kamu kunjungi untuk makan siang.
Ketoprak Cirebon menyediakan menu Ketoprak biasa dan Ketoprak Telur, satu porsi berisi ketupat, bihun, tahu putih goreng, taoge, disiram bumbu kacang dan diberi kerupuk.
Ketoprak Cirebon mempunyai tempat cukup nyaman untuk menikmati ketoprak di lokasi.
Warung Ketoprak dan Bakso Pak No Kumis | |
Lokasi | Jalan Kesehatan Sendowo Nomor 1, Sendowo, Sinduadi, Kecamatan Mlati, Kabupaten Sleman |
Jam dan hari buka | 10.00 - 16.00 WIB (Minggu Tutup) |
Harga | Rp 11.000 - Rp 14.000 |
Warung Ketoprak dan Bakso Pak No Kumis berada di kawasan UGM dekat dengan RSUP Dr. Sardjito.
Warung Ketoprak dan Bakso Pak No Kumis mempunyai pilihan menu ketoprak seperti Ketoprak Biasa, Ketoprak Telur, Ketoprak Bakso Kering, dan Ketoprak Bakwan.
Satu porsi di Warung Ketoprak dan Bakso Pak No Kumis berisi ketupat, tahu putih goreng, taoge, kol, bihun, dan diberi bumbu kacang.
Ketoprak jakarta Mas Naryo | |
Lokasi | Jalan KH. Ahmad Dahlan, Notoprajan, Ngampilan |
Jam dan hari buka | 17.00 - 23.59 WIB |
Harga | Rp 15.000 - Rp 18.000 |
Ketoprak jakarta Mas Naryo berada dekat dengan Titik Nol Kilometer Yogyakarta, jaraknya sekitar 800 meter hanya dua menit dengan kendaraan.
Ketoprak jakarta Mas Naryo bisa menjadi pilihan menu makan malam yang nikmat dengan seporsi ketoprak.
Ketoprak jakarta Mas Naryo menyediakan varian ketoprak, yaitu Ketoprak Telur Dadar, Ketoprak Telur Rebus, dan Ketoprak Telur Ceplok.
Baca juga: