优游国际

Baca berita tanpa iklan.

H-2 UTBK 2025, Berikut Larangan-Larangan bagi Peserta

优游国际.com - 21/04/2025, 14:01 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Editor

KOMPAS.com - Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK SNBT) akan digelar di 75 pusat UTBK pada Rabu (21/4/2025) atau dua hari lagi.

Dalam pelaksanaan UTBK SNBT 2025, peserta akan menyelesaikan soal Tes Potensi Skolastik (TPS) yaitu Penalaran Umum, Pengetahuan dan Pemahaman Umum, Pemahaman Bacaan dan Menulis, dan Pengetahuan Kuantitatif.

Selain itu, peserta juga akan menyelesaikan Tes Literasi yaitu Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika.

Baca juga: Dokumen yang Harus Dibawa dan Rekomendasi Pakaian Peserta UTBK 2025

Peserta diimbau datang ke lokasi ujian paling lambat 30 menit sebelum ujian dimulai. Keterlambatan dengan alasan apapun sejak waktu tes dimulai, peserta yang terlambat tak akan boleh mengikuti ujian.

Ada baiknya para peserta UTBK mengetahui apa saja hal yang dilarang selama pelaksanaan UTBK. Berikut rangkumannya seperti termuat dalam Tata Tertib Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2025.

  1. Peserta dilarang mengenakan Kaos Oblong (T-Shirt)
  2. Peserta dilarang terlambat hadir
  3. Peserta tidak diperbolehkan masuk ruang ujian sebelum ada tanda untuk memasuki ruang ujian
  4. Peserta tidak diperbolehkan membawa daftar logaritma, segala jenis kalkulator, kertas, buku maupun catatan lain, alat komunikasi seperti telepon seluler, jam tangan (arloji), kamera, modem, segala jenis alat elektronik untuk merekam dan sebagainya.
  5. Peserta tidak diperbolehkan bekerja sama dengan pihak manapun dengan berkomunikasi secara langsung dan tidak langsung terkait dengan pelaksanaan ujian dengan metode komunikasi apapun
  6. Peserta harus duduk di tempat yang sudah ditentukan sesuai dengan nomor peserta dan nomor meja, tidak diperbolehkan menempati tempat duduk lain
  7. Peserta dilarang menanyakan jawaban soal kepada siapa pun
  8. Peserta dilarang bekerjasama atau berkomunikasi (berbicara) dengan peserta lain
  9. Peserta dilarang bekerjasama atau berkomunikasi (terkoneksi/terhubung) dengan pihak luar
  10. Peserta dilarang emberi dan atau menerima bantuan dalam menjawab soal ujian
  11. Peserta dilarang memperlihatkan pekerjaan/jawaban sendiri kepada peserta lain atau melihat pekerjaan/ jawaban peserta lain
  12. Peserta dilarang meninggalkan ruang ujian selama ujian berlangsung, kecuali seizin pengawas ujian
  13. Peserta dilarang menggantikan atau digantikan oleh orang lain saat UTBK
  14. Peserta dilarang menyalin dan merekam soal ujian dengan menggunakan media apapun Bekerjasama atau berkomunikasi (terkoneksi/terhubung) dengan pihak luar
  15. Peserta tidak diperbolehkan meneruskan pekerjaan serta tetap duduk di tempat pada saat bel tanda waktu ujian berakhir berbunyi
  16. Peserta tidak diperbolehkan meneruskan pekerjaan serta tetap duduk di tempat pada saat bel tanda waktu ujian berakhir berbunyi.

 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau