KOMPAS.com – Aktivitas olahraga sangat bermanfaat bagi tubuh, menjaga sel-sel tubuh dan mencegah timbulnya berbagai penyakit.
Studi terbaru yang dilakukan oleh Brain, Behavior, and Immunity menunjukkan adanya korelasi antara olahraga dengan efektivitas vaksin Covid-19.
Studi tersebut menyimpulkan, seseorang yang berolahraga setelah menerima vaksin Covid-19 mengalami peningkatan sistem imunitas tanpa efek samping.
Aktivitas olahraga tersebut bisa berupa jogging, bersepeda, jalan cepat, dan lain-lain.
Baca juga: Percepat Jarak Vaksinasi, Berikut Aturan Lengkap Vaksinasi Booster
Dilansir dari para ahli sepakat bahwa olahraga yang dilakukan secara konsisten dengan intensitas ringan hingga sedang dapat meningkatkan sistem imunitas tubuh, terutama bagi mereka yang memiliki penyakit kronis.
Hal serupa juga disampaikan oleh Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kemenkes Siti Nadia Tarmizi yang menyebutkan bahwa olahraga dapat meningkatkan sistem imunitas tubuh.
“Berolahraga bisa meningkatkan imun ya. Selain itu, olahraga juga bisa mengendalikan penyakit komorbid, hipertensi, dan mencegah nobesitas dan kolesterol,” ujarnya saat dihubungi 优游国际.com, Minggu (6/3/2022).
Peningkatan sistem imunitas tubuh ini memberikan kekebalan ekstra sehingga seseorang tidak mudah terkena beragam penyakit.
Baca juga: Baca Berita Covid-19 Turunkan Imunitas Tubuh, Benarkah?
Peneliti mengungkapkan, seseorang yang berolahraga secara teratur dapat terlindungi dari penyakit seperti masuk angin, infeksi saluran pernapasan atas ringan, hingga meringankan keparahan infeksi yang dialami.
Kendati demikian, Ketua Bidang Penanganan Kesehatan Satgas Covid-19 Brigjen TNI (Purn) Alexander Ginting menegaskan bahwa peningkatan sistem imunitas tidak semata-mata dengan berolahraga saja.
“Meningkatkan imunitas adalah bagian proses metabolik yang kompleks dan terkait dengan berbagai variable aktivitas yang memiliki pola hidup yang sehat,” ujarnya saat dihubungi oleh 优游国际.com, Minggu (6/3/2022).
“Tidak hanya dengan menjaga apa yang kita konsumsi, berikut juga kebiasaan seperti pola tidur dan olahraga teratur mulai yang ringan terus ke sedang yang berkelanjutan,” imbuhnya.
Baca juga: Olahraga yang Cocok untuk Turunkan Berat Badan Usia 40 Tahun ke Atas
Berolahraga secara rutin memang terbukti dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Namun, perlu diketahui bahwa olahraga yang ekstrem justru tidak memberikan manfaat yang serupa.
Masih dilansir dari laman yang sama, studi mencatat bahwa vaksin Covid-19 akan efektif pada seseorang yang melakukan olahraga selama 90 menit saja.