优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Leopold von Ranke, Bapak Sejarah Modern

优游国际.com - 26/04/2024, 21:00 WIB
Yulisha Kirani Rizkya Pangestuti,
Widya Lestari Ningsih

Tim Redaksi

Sumber

KOMPAS.com - Leopold von Ranke adalah sejarawan terkemuka pada abad ke-19, yang dijuluki sebagai Bapak Sejarah Modern.

Julukan ini disematkan karena kontribusinya dalam historiografi sejarah modern. 

Ia menekankan pentingnya penggunaan metode ilmiah dalam mengumpulkan dan menganalisis bukti-bukti sejarah, serta menegaskan bahwa sejarah harus direkonstruksi secara obyektif dan akurat sesuai dengan fakta-fakta yang tersedia.

Dengan kontribusinya dalam menerapkan metode ilmiah dalam historiografi, Ranke membuka jalan bagi pengembangan studi sejarah modern dan menjadi teladan bagi generasi sejarawan setelahnya.

Berikut biografi singkat Leopold von Ranke.

Baca juga: Siapa Bapak Palang Merah Dunia?

Riwayat pendidikan

Leopold von Ranke lahir pada 21 Desember 1795, di Wiehe, Thuringia, Jerman. Ia tumbuh di lingkungan keluarga pengacara dan pendeta Lutheran yang taat.

Sejak kecil, Ranke telah tertarik pada sejarah Yunani Kuno, Latin, dan Lutheranisme.

Setelah lulus SMA di Schulpforta, ia melanjutkan pendidikannya dengan berkuliah di University of Leipzig, jurusan teologi klasik dan Lutheran.

Ketertarikannya pada sejarah semakin dalam ketika di Leipzig, studinya membahas para penulis kuno yang kurang memperhatikan teologi rasionalistik.

Ia kemudian menjadi ahli dalam bidang filologi dan penerjemah buku-buku para penulis kuno ke dalam bahasa Jerman.

Penulis favoritnya adalah Thucydides, Livy, Dionysius dari Halicarnassus, Johann Wolfgang von Goethe, Barthold Georg Niebuhr, Immanuel Kant, Johann Gottlieb Fichte, Friedrich Schelling dan Friedrich Schlegel.

Mulanya, Ranke tidak begitu tertarik pada karya sejarah modern karena buku-buku sejarah menurutnya hanya berupa kumpulan fakta yang disusun oleh para sejarawan modern.

Baca juga: Biografi Jean Henry Dunant, Bapak Palang Merah Dunia

Perjalanan karier

Antara tahun 1817 dan 1825, Leopold von Ranke bekerja sebagai guru di Gimnasium Friedrichs.

Saat itulah, ia menjadi tertarik terhadap sejarah, karena ingin terlibat dalam pengembangan bidang sejarah yang lebih profesional.

Pada 1824, Ranke telah berhasil merilis karyanya yang pertama, "Geschichte der romanischen und germanischen Völker von 1494 bis 1514" (Sejarah Bangsa Latin dan Teutonik dari 1494 hingga 1514).

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau