优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Pengertian PMR, beserta Tujuan, Fungsi, dan Sejarahnya

优游国际.com - 10/07/2024, 12:57 WIB
Retia Kartika Dewi

Penulis

KOMPAS.com - Palang Merah Remaja atau disingkat PMR, merupakan salah satu kegiatan ekstrakurikuler yang ada sejak jenjang SD.

Kegiatan ini lekat dengan tindakan menolong orang dan donor darah.

Namun, masih banyak orang yang belum mengetahui pengertian, tujuan, fungsi, dan sejarah dari PMR.

Baca juga: 7 Prinsip Dasar Gerakan Palang Merah dan Bulan Sabit Merah Internasional

Pengertian PMR

Dilansir dari buku PMR Meski Pandemi Tetap Beraksi (2021) oleh Dies Hindra Wibawa, dijelaskan mengenai pengertian PMR.

PMR adalah wadah promosi, pembinaan, dan pengembangan anggota remaja Palang Merah Indonesia (PMI).

PMR terdapat di kota atau kabupaten di seluruh Indonesia, dengan anggota lebih dari 5 juta orang.

Anggota PMR merupakan salah satu kekuatan PMI dalam melaksanakan kegiatan-kegiatan kemanusiaan di bidang kesehatan dan siaga bencana, mempromosikan prinsip-prinsip dasar gerakan palang merah dan bulan sabit merah internasional, serta mengembangkan kapasitas organisasi PMI.

Baca juga: Pengertian Komunikasi Organisasi dan Tujuannya

Fungsi PMR

Dalam merancang dan melaksanakan kegiatan, PMR memiliki fungsi yang disesuaikan dengan tingkatannya. Berikut rinciannya:

  • PMR Mula (usia 10-12 tahun)

PMR Mula berfungsi sebagai kepemimpinan sebaya, yang bisa menjadi model/model keterampilan hidup sehat bagi teman sebaya.

  • PMR Madya (usia 12-15 tahun)

PMR Madya berfungsi sebagai dukungan sebaya, yang memberikan dukungan, bantuan, dorongan untuk rekan-rekan mereka untuk meningkatkan keterampilan hidup sehat.

  • PMR Wira (usia 15-17 tahun)

PMR Wira berfungsi sebagai peer educator, yaitu rekan pendidik keterampilan hidup sehat.

Baca juga: 8 Indikator Komunikasi Internal dalam Organisasi

Tujuan PMR

PMR memiliki tujuan untuk membangun dan mengembangkan karakter kepalangmerahan untuk siap menjadi relawan PMI di masa depan.

Sejarah PMR

Dikutip dari buku Aksi Nyata Pejuang Kemanusiaan (2023) oleh Daryanto, dijelaskan mengenai sejarah PMR.

PMR dibentuk oleh PMI pada Kongres PMI tanggal 25-27 Januari 1950 di Jakarta.

PMR awal mulanya bernama Palang Merah Pemuda (PMP) dan didirikan pada tanggal 1 Maret 1950 dan dipimpin oleh NN Siti Dasima.

Halaman Berikutnya
Halaman:

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau