KOMPAS.com - Salah satu bangun ruang yang sudah tidak asing kita lihat dalam keseharian adalah kerucut.
Dilansir dari buku Matematika (2023) oleh Erni, kerucut merupakan bangun ruang sisi lengkung yang unsur-unsurnya terdiri dari:
Baca juga: Pengertian, Gambar, Unsur, Sifat, Jaring-jaring, dan Rumus Kerucut
Berikut contoh soal dan pembahasannya:
Rumus luas selimut kerucut adalah ....
Dikutip dari Mathematics for Junior High School (1959) oleh University of Maryland Mathematics Project, permukaan kerucut terdiri atas selimut kerucut dengan alas kerucut.
Baca juga: Rumus Volume dan Luas Permukaan Kerucut
Rumus luas selimut kerucut, yakni:
Luas (L) = π rs
Adapun luas selimut kerucut (luas juring lingkaran ABC, dengan jari-jari s) dapat ditentukan dengan perbandingan berikut:
Luas juring lingkaran ABC/Luas lingkaran besar = Panjang busur kecil AC/ keliling lingkaran besar
Luas selimut kerucut/π s² =
Luas selimut kerucut =
Luas permukaan kerucut = luas selimut kerucut + luas alas kerucut
= π r s + π r²
= π r (s+r)
Baca juga: Gambar Jaring-Jaring Kubus, Balok, Tabung, Limas, Kerucut, dan Prisma
Kerucut berjari-jari 8 dm, panjang garis pelukis 17 dm. Hitunglah luas selimut kerucut!
Luas selimut kerucut = π r s
= 3,14 x 8 x 17
= 25,12 x 17
= 427,04
Jadi, luas selimut kerucut tersebut adalah 427,04 dm².
Itulah penjelasan mengenai rumus luas selimut kerucut beserta contoh soalnya.
Baca juga: Sifat-sifat Bangun Ruang Kubus, Balok, Tabung, Prisma Segitiga, Limas, Kerucut, dan Bola
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.