KOMPAS.com - Wiliam Batenson menemukan adanya tautan tidak sederhana berupa pindah silang pada kromosom homogen yang menyebabkan timbulnya fenotipe baru pada suatu individu.
Namun apakah itu pindah silang serta bagaimana prosesnya? mari kita simak pembahasan soal berikut ini!
Soal dan Pembahasan
Pindah silang antara kromatid dari kromosom homolog terjadi pada fase…
Jawaban:
Pindah silang kromosom terjadi saat meiosis 1 pada profase 1, tepatnya pada tahapan pachytene.
Dilansir dari Biology Dictionary, ada 5 tahapan yang terjadi pada profase 1 pembelahan meiosis yaitu tahap leptoten, zigoten, pachyten, diploten, dan diakinesis.
Leptoten adalah tahap awal profase dimana kromosom mulai memadat dan memendek hingga dapat terlihat dibawah mikroskop dengan jelas.
Zigoten adalah tahap profase kedua saat 4 buah kromatid atau 2 kromosom homolog bersatu membentuk struktur tetrad.
Pada tahap zigoten juga dibuat kompleks protein sinaptonemal yang akan membantu pembelahan sel. Pachyetene adalah tahap profase ketiga dimana terjadinya pindah silang kromosom.
Dilansir dari Lumen Learning, kompleks protein sinaptonemal pada tahap zigoten membantu pertukaran antar potongan kromosom homolog non-sister atau yang disebut sebagai pindah silang.
Pindah silang tersebut menghasilkan dua kromatid rekombinasi yang menambah variasi genetik karena lebih banyaknya kombinasi gen.
Diploten adalah tahap keempat profase 1 dimana kompleks protein sinaptonemal mulai rusak dan menghilang.
Sedangkan pasangan kromosom homolog masih tidak terpisah karena terikat dengan kiasmata.
Diakinesis adalah tahap terakhir dari profase 1 dimana kromosom berada pada kondisi terpadatnya dan membran inti hancur sehingga terbukanya kromosom ke sitoplasma.
Setelah diakinesis berlangsung, kromosom siap memasuki tahapan metafase 1 pada meiosis.
/skola/read/2020/12/26/190103269/fase-pindah-silang-antara-kromatid-dari-kromosom-homolog