"Ini adalah fase terakhir dari transformasi jenazah di mana ritual rahasia, ritual keagamaan dilakukan. Orang-orang akan melantunkan mantra dan himne saat jenazah dibungkus dan diurapi resin seluruh tubuhnya," kata Ikram.
Sebelumnya, para ahli sudah memiliki beberapa petunjuk tentang zat apa yang digunakan dalam langkah terakhir tersebut. Itu didapat terutama dari pengujian mumi dan melihat teks tertulis.
Namun Philpp Stockhammer, arkeolog di Ludwig Maximilian University di Jerman menyebut masih banyak celah soal zat apa saja yang digunakan dalam proses pembuatan mumi ini.
Kendati demikian, temuan baru tentang cara mumifikasi orang Mesir kuno ini telah membantu memecahkan kasus tersebut. Contohnya saja kata 'antiu' yang muncul di banyak teks Mesir, tetapi tidak memiliki terjemahan langsung.
Dalam studi baru, para ilmuwan menemukan beberapa tembikar dilabeli dengan kata 'antiu'. Selanjutnya, dari sana peneliti menemukan bahwa tembikar mengandung campuran berbagai zat termasuk lemak hewani, minyak cedar, dan resin juniper.
Baca juga: Bagaimana Cleopatra Sang Ratu Mesir Meninggal?
Zat-zat tersebut bersama dengan zat lain yang ditemukan dalam tembikar memiliki sifat kunci yang akan membantu mengawetkan mumi.
Minyak nabati yang digunakan untuk melindungi hati dan merawat perban dapat menangkal bakteri dan jamur. Sedangkan lilin lebah yang dipakai pada perut dan kulit dapat membantu menahan air dan menutup pori-pori.
Beberapa zat itu berasal dari tempat yang jauh, jenis damar, bahkan diketahui berasal dari hutan hujan tropis di Asia Tenggara. Hal tersebut menunjukkan bahwa orang Mesir kuno akan berdagang jauh dan luas untuk mendapatkan bahan yang paling efektif.
"Sangat menarik melihat kerumitannya karena mereka satu sisi memiliki jaringan global tetapi juga pengetahuan kimia di sisi lain," ungkap Stockhammer.
Lebih lanjut, Ikram mengatakan langkah penting selanjutnya untuk penelitian ini adalah menguji berbagai bagian mumi untuk melihat apakan zat yang ditemukan di tempat pembalseman sama dengan ada yang ditemukan di mumi.
Termasuk juga menganalisis apakah resep-resep yang digunakan dalam proses pembuatan mumi Mesir kuno tersebut berganti atau bersifat umum.
Baca juga: Bagaimana Legenda Bigfoot Bermula?
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.