优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Heli Damkar Korsel Jatuh Saat Padamkan Kebakaran Hutan, Pilot Tewas

优游国际.com - 26/03/2025, 14:15 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber ,

GYEONGBUK, KOMPAS.com – Helikopter pemadam kebakaran yang tengah menangani kebakaran hutan hebat di Korea Selatan jatuh pada Rabu (26/3/2025), menewaskan pilot, menurut keterangan dari dinas pemadam kebakaran kepada AFP.

"Helikopter yang memadamkan kebakaran hutan jatuh di area pegunungan di Uiseong," ujar pejabat dari Dinas Pemadam Kebakaran Gyeongbuk.

"Kami mendapat informasi bahwa terdapat satu pilot yang dinyatakan meninggal di lokasi kejadian."

Baca juga: Kebakaran Hutan Korsel Makin Parah, Kuil Berusia Ribuan Tahun Terbakar

Kecelakaan terjadi saat pihak berwenang berupaya keras mengendalikan salah satu kebakaran hutan terbesar di tenggara Korea Selatan.

Kebakaran ini telah menewaskan sedikitnya 19 orang dan menghancurkan kuil Buddha kuno.

Pemerintah Korea Selatan langsung mengandangkan seluruh armada helikopter pemadam usai kecelakaan tersebut.

Menurut laporan Kementerian Keamanan Dalam Negeri Korsel yang dikutip CNN, kebakaran hutan meluas dipicu oleh udara kering dan angin kencang. Beberapa situs bersejarah ikut terancam.

Di antara korban tewas terdapat empat pegawai negeri sipil yang dikerahkan untuk memadamkan kebakaran.

Salah satu bangunan bersejarah yang dilalap api adalah Kuil Gounsa yang berusia 1.300 tahun di Uiseong. Foto dari Ordo Jogye Buddha Korea menunjukkan bahwa bangunan utama hangus, hanya menyisakan lonceng upacara.

Seorang biksu memandangi reruntuhan Kuil Gounsa berusia 1.300 yang hangus dilalap api dalam kebakaran hutan Korea Selatan di Uiseong, Rabu (26/3/2025).AFP/YASUYOSHI CHIBA Seorang biksu memandangi reruntuhan Kuil Gounsa berusia 1.300 yang hangus dilalap api dalam kebakaran hutan Korea Selatan di Uiseong, Rabu (26/3/2025).
Sejumlah artefak yang ada di kuil tersebut, termasuk patung Buddha duduk yang ditetapkan sebagai warisan nasional, berhasil diselamatkan. Artefak-artefak itu telah dipindahkan ke kuil lain sebelum api mendekat.

Lebih dari 10.000 personel—terdiri dari pemadam kebakaran, polisi, dan pegawai pemerintah—dikerahkan ke berbagai wilayah selatan sejak puluhan titik api mulai muncul pada akhir pekan lalu.

Baca juga: UPDATE Korban Tewas akibat Kebakaran Hutan di Korsel Jadi 16 Orang

Hingga Rabu (26/3/2025), kebakaran telah menghanguskan lebih dari 17.398 hektar lahan.

Perdana Menteri Korea Selatan sekaligus pejabat presiden sementara, Han Duck-soo, menyatakan bahwa kebakaran ini merupakan yang terburuk dalam beberapa tahun terakhir, menyebabkan kerusakan yang belum pernah terjadi sebelumnya.

Otoritas di Andong dan wilayah tenggara lainnya memerintahkan evakuasi warga pada Selasa (25/3/2025). Angin kencang dan udara kering menyulitkan upaya pemadaman.

Hingga Rabu, 68 persen kebakaran di wilayah Uiseong dan Andong berhasil dikendalikan.

Dalam beberapa hari terakhir, kebakaran meluas di kawasan Uiseong dan mendekati Desa Rakyat Hahoe di Andong yang merupakan situs Warisan Dunia UNESCO.

Warga desa diminta mengungsi. Petugas pemadam kebakaran melindungi rumah-rumah tradisional atau hanok dengan menyemprotkan air di sekeliling area.

Kebakaran hutan Korea Selatan bermula pada Jumat (21/3/2025), dipicu percikan api dari mesin pemotong rumput di Sancheong, Provinsi Gyeongsang Selatan, sekitar 300 kilometer di selatan Seoul.

Baca juga:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Terkini Lainnya

Pemakaman Paus Fransiskus Akan Digelar Sabtu Mendatang

Pemakaman Paus Fransiskus Akan Digelar Sabtu Mendatang

Global
Kota Tua Maaloula di Suriah Merajut Lagi Kerukunan Beragama Setelah Perang Usai

Kota Tua Maaloula di Suriah Merajut Lagi Kerukunan Beragama Setelah Perang Usai

Global
Apa Itu Konklaf dan Bagaimana Prosesnya Usai Paus Fransiskus Meninggal?

Apa Itu Konklaf dan Bagaimana Prosesnya Usai Paus Fransiskus Meninggal?

Global
Trump Akan Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus

Trump Akan Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus

Global
Negosiasi Nuklir Iran-AS di Roma: Jalan Diplomasi di Tengah Gejolak Geopolitik

Negosiasi Nuklir Iran-AS di Roma: Jalan Diplomasi di Tengah Gejolak Geopolitik

Global
Warga Gaza Kenang Paus Fransiskus: Beliau Menelepon Kami Setiap Malam

Warga Gaza Kenang Paus Fransiskus: Beliau Menelepon Kami Setiap Malam

Global
Penyebab Wafatnya Paus Fransiskus Resmi Diumumkan

Penyebab Wafatnya Paus Fransiskus Resmi Diumumkan

Global
Mengenang Paus Fransiskus, Tetap Bertugas hingga Akhir Hayat Meski Dianjurkan Dokter Beristirahat

Mengenang Paus Fransiskus, Tetap Bertugas hingga Akhir Hayat Meski Dianjurkan Dokter Beristirahat

Global
Mengenal Apa Itu Camerlengo, Pemimpin Sementara Vatikan Usai Paus Fransiskus Meninggal

Mengenal Apa Itu Camerlengo, Pemimpin Sementara Vatikan Usai Paus Fransiskus Meninggal

Global
Paus Fransiskus Berpulang: Selamat Tinggal Sosok Welas Asih, Pesanmu Akan Abadi

Paus Fransiskus Berpulang: Selamat Tinggal Sosok Welas Asih, Pesanmu Akan Abadi

Global
Hari Ini Para Kardinal Bertemu untuk Tentukan Tanggal Pemakaman Paus Fransiskus

Hari Ini Para Kardinal Bertemu untuk Tentukan Tanggal Pemakaman Paus Fransiskus

Global
Kandidat Pengganti Paus Fransiskus: Berikut 9 Nama yang Dipertimbangkan

Kandidat Pengganti Paus Fransiskus: Berikut 9 Nama yang Dipertimbangkan

Global
Vatikan: Paus Fransiskus Tahu Umurnya Tak Lama Lagi, Langsung Lakukan Ini

Vatikan: Paus Fransiskus Tahu Umurnya Tak Lama Lagi, Langsung Lakukan Ini

Global
China Siap Luncurkan Misi 3 Astronot ke Luar Angkasa Pekan Ini

China Siap Luncurkan Misi 3 Astronot ke Luar Angkasa Pekan Ini

Global
Ini yang Dikerjakan Astronot Tertua NASA Don Pettit Selama 220 Hari di Luar Angkasa

Ini yang Dikerjakan Astronot Tertua NASA Don Pettit Selama 220 Hari di Luar Angkasa

Global
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau