KOMPAS.com - Selai nanas adalah kunci utama dalam pembuatan kue nastar. Teksturnya yang kental dan rasa manis legitnya membuat nastar semakin nikmat.
Banyak orang menganggap membuat selai nanas itu merepotkan. Perlu waktu lama dan harus terus diaduk agar tidak gosong.
Baca juga:
Namun, ada cara praktis untuk membuatnya lebih mudah. Cara membuat selai nanas di rice cooker ini bisa menghemat waktu tanpa perlu terus-menerus mengaduk.
Resep ini diadaptasi dari buku "Manis-Manis Club - 65 Resep Dessert, Cookies, dan Kue Manis" (2021) oleh Dhila Shina, terbitan PT Gramedia Pustaka Utama.
Simak langkah-langkah membuat selai nanas tahan lama dan cocok untuk resep kue nastar.
Bahan Selai Nanas
1. Parut atau Blender Nanas
Haluskan nanas menggunakan parutan atau food processor. Jangan terlalu halus agar selai tetap memiliki tekstur yang sedikit kasar.
2. Masak di Rice Cooker
Tuang nanas yang sudah diparut ke dalam rice cooker. Tambahkan kayu manis dan cengkih, lalu nyalakan mode memasak.
3. Tunggu Hingga Cairan Menyusut
Biarkan nanas dimasak selama kurang lebih dua jam. Aduk sesekali agar tidak menempel di dasar rice cooker.
4. Tambahkan Gula dan Masak Kembali
Setelah cairan menyusut, masukkan gula pasir dan aduk rata. Lanjutkan memasak hingga selai berubah warna menjadi kecoklatan dan teksturnya mengental.
5. Dinginkan dan Bentuk untuk Isian Nastar
Setelah matang, dinginkan selai nanas. Jika ingin digunakan untuk nastar, timbang sekitar empat gram per isian, lalu bulatkan.
Lihat postingan ini di Instagram
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.