KOMPAS.com - Jika bingung mengolah tempe, kamu bisa memasaknya dengan sayuran dan telur menjadi orak-arik tempe.
Orak-arik tempe dibuat dengan bahan buncis, wortel, telur, tempe, bawang putih, bawang merah, dan lengkuas.
Orak-arik tempe ini dapat disajikan untuk menu makan malam yang praktis, simak resep selengkapnya.
Dikutip dari buku "Aneka Masakan Tempe" (2024) karya Yuni Pradata terbitan PT Agromedia Pustaka.
Baca juga:
Resep orak-arik tempe
Bahan:
- Tempe 100 gram, dipotong panjang, direbus, ditiriskan
- Buncis 100 gram, diiris serong
- Wortel 100 gram, diiris panjang
- Telur 2 butir, dikocok sebentar
Bumbu:
- Bawang merah 5 siung, dirajang halus
- Bawang putih 6 siung, dirajang halus
- Cabai merah 2 buah, dibuang isinya, dipotong serong
- Cabai rawit 3 buah, diiris halus
- Lengkuas 3 cm
- Daun salam 2 lembar
- Gula dan garam secukupnya
- Air 50 ml
Baca juga:
Cara membuat orak-arik tempe:
- Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum. Masukkan tempe, air, dan bumbu lainnya.
- Masukkan buncis dan wortel, aduk, dan biarkan hingga matang. Masukkan telur kocok sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk, biarkan hingga telur matang, angkat, sajikan.
View this post on Instagram