KOMPAS.com - Bunga telang cukup dikenal berkat kelopaknya yang berwarna biru, ditambah gradasi hijau dan putih di bagian tengahnya.
Bunga telang tak hanya cantik dipandang mata, tapi juga bisa dijadikan minuman teh biru yang bisa berubah keunguan ketika diberi air perasan jeruk lemon.
Baca juga: 8 Ide Kreasi Bolu Kukus, Bisa Pakai Bunga Telang
Sementara itu, bunga telang juga digunakan sebagai pewarna nasi di Malaysia, serta bahan minuman nam dok anchan di Thailand, dikutip dari buku "Bunga Telang: Ragam Khasiat untuk Pengobatan dan Relaksasi" karya Pusat Data dan Analisa Tempo (2022) terbitan TEMPO Publishing.
Dilansir dari Healthline, Selasa (17/12/2024), bunga telang memiliki beragam kandungan, termasuk senyawa anthocyanin bernama ternatins yang memberi warna biru pada tanaman tersebut.
Ada pula beberapa antioksidan, antara lain kaemphferol, p-Coumaric acid, dan Delphinidin-3,5-glucoside.
Berikut sejumlah manfaat bunga telang bagi tubuh yang bisa diperhatikan. Bila diperlukan, konsultasikanlah terlebih dahulu dengan dokter sebelum mengonsumsinya.
Baca juga:
Sejumlah studi menunjukkan, terdapat kemungkinan bunga telang membantu menurunkan berat badan.
Satu studi tabung reaksi menunjukkan, ekstrak bunga telang bisa memperlambat pembentukan sel lemak dengan mengatur jalur tertentu yang terlibat dalam perkembangan sel
Tidak hanya itu, studi tabung reaksi dan studi hewan lainnya menemukan, ternatins dalam bunga telang juga bisa menghalangi sintesis lemak dalam tubuh, dikutip dari Healthline.
Baca juga: Cara Membuat Teh Bunga Telang dengan Lemon dan Jahe
Bunga telang juga disebut bermanfaat bagi kesehatan fungsi otak.
Dilansir dari buku "Bunga Telang: Ragam Khasiat untuk Pengobatan dan Relaksasi" karya Pusat Data dan Analisa Tempo (2022) terbitan TEMPO Publishing, bunga telang menganduk antioksidan, seperti flavonoid dan antosiasin, yang bermanfaat untuk memberpaiki sel-sel tubuh. Hal ini juga termasuk sel-sel saraf.
Bunga telang dinilai bisa meningkatkan produksi asetilkolin, zat kimia di otak yang berfungsi untuk mengingat, mempelajari informasi, dan memelihara konsentrasi.
Baca juga: Resep Mocktail Telang Soda, Minuman Segar ala Kafe di Rumah
View this post on Instagram