KOMPAS.com - Steak house merupakan surga bagi pencinta olahan daging sapi. Umumnya, aneka menu steak ditawarkan dengan porsi atau harga berbeda.
Sebelum datang ke steak house, kamu bisa menyimak tipsnya terlebih dulu agar tidak salah pilih menu makanan.
Tips makan di steak house ini dibagikan oleh Apriaji Ismail Lubis, Assistant Corporate Sous Chef Justus Steak House Alam Sutera, Tangerang, Banten.
Baca juga: Tips Ukur Kematangan Daging Steak, Lihat Ukuran dan Tebal Daging Sapi
Olahan daging sapi biasanya dijual dengan harga lebih tinggi daripada makanan lain di restoran. Bila bujetnya terbatas, sebaiknya pesan menu steak dengan porsi secukupnya, jangan yang terlalu besar.
Baca juga: Resep Salad Sayur, Pendamping Makan Steak
Apriaji mengatakan, restoran steak tempatnya bekerja memiliki beberapa pilihan daging dengan ukuran mulai dari 150 gram.
Bila bingung ingin memesan pilihan steak-nya, kamu bisa bertanya pada koki maupun pramusaji untuk merekomendasikan pilihan terbaiknya.
"Kalau di sini, best seller-nya itu ada Pan Seared Tomahawk dan Pan Seared Black Angus T-Bone," saran Apriaji ketika ditemui 优游国际.com di Justus Steak House Alam Sutera, Rabu (15/5/2024).
Baca juga: Menyantap Steak Dry Aged di Restoran Yogyakarta, Bagaimana Rasanya?
Tak harus steak, kamu juga bisa memesan menu lainnya untuk melengkapi olahan daging ini selama bersantap.
Surf & Turf dari Justus Steak House.
Menurut Apriaji, steak bisa dipadukan dengan apa saja, seperti menu makanan Indonesia, salad, hingga dessert manis sebagai penutup.
Baca juga: Apa Itu Yukhoe, Daging Mentah ala Korea yang Mirip Steak Tartare?
"Kalau bosan makan steak terus, coba pilih menu lain untuk mendampingi makanannya," ujar Apriaji.
Khusus kamu yang datang rombongan, coba tanyakan apakah ada paket menu steak untuk keluarga. Biasanya, paket menu steak untuk 5-10 orang dijual lebih murah daripada makan a la carte atau satuan.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.