KOMPAS.com - Jadwal jalur mandiri 2025 atau seleksi mandiri PTN terbaik Indonesia tahun 2025 bisa mulai diperhatikan siswa kelas 12.
Daftar Perguruan Tinggi Negeri (PTN) terbaik ini berdasarkan data pemeringkatan kampus terbaik dunia, EduRank 2025.
Pemeringkatan EduRank merupakan peringkat universitas terbaik yang didapat berdasarkan hasil penelitian, keunggulan non-akademis, dan pengaruh alumni.
Baca juga: 20 PTN Terbaik di Indonesia Versi EduRank 2025, Referensi Daftar SNBT
Berdasarkan laman resminya, peringkat ditentukan dengan menganalisis 5,2 juta kutipan yang diterima dari 1,31 juta publikasi akademis yang dibuat oleh 562 universitas di Indonesia, popularitas 782 alumni yang diakui, dan basis data referensi yang tersedia.
Berdasarkan data EduRank 2025, terdapat 100 kampus terbaik di Indonesia. Sementara, untuk 10 teratas kampus terbaik adalah PTN.
Universitas Indonesia (UI) berada di peringkat satu PTN terbaik di Indonesia disusul dengan Universitas Gadjah Mada (UGM). Berikut jadwal jalur mandiri 2025 atau seleksi mandiri PTN tahun 2025:
1. Universitas Indonesia (UI)
UI masuk dalam 70 terbaik Asia dan peringkat 460 terbaik dunia.
2. Universitas Gadjah Mada (UGM)
UGM masuk dalam peringkat 99 terbaik Asia dan 588 peringkat dunia.
Baca juga: 17 Jurusan Kedokteran Persaingan Terendah, Acuan Daftar UTBK SNBT 2025
3. Institut Teknologi Bandung (ITB)
ITB mendapatkan peringkat Asia 141 dan Peringkat global pada urutan 740.
4. Universitas Diponegoro (Undip)
Ujian mandiri
Seleksi Bibit Unggul Berprestasi