优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Undip Buka Jalur SBUB 2025 bagi Penghafal Al Quran, Bisa Pilih Semua Prodi

优游国际.com - 20/03/2025, 12:40 WIB
Mahar Prastiwi

Penulis

KOMPAS.com - Rektor Universitas Diponegoro (Undip) Prof. Dr. Suharnomo mengatakan, Undip membuka kesempatan bagi penghafal Al Quran untuk menjadi calon mahasiswa melalui Seleksi Bibit Unggul Berprestasi (SBUB) jalur keagamaan.

Hal tersebut disampaikan pada acara Talkshow Ramadan di Masjid Agung Jawa Tengah (MAJT) dengan tema "Beasiswa Tahfidz di Undip" pada Selasa, 18 Maret 2025.

Prof Suharnomo menjelaskan bahwa pendaftaran jalur SBUB tahun 2025 dibuka mulai 18 Februari hingga 5 Mei 2025.

"Undip memiliki jalur keagamaan minimal hafalan 20 juz. Alhamdulillah setiap tahun pendaftarnya banyak juga, hingga ratusan," kata Prof Suharnomo dikutip dari laman Undip, Kamis (20/3/2025).

Baca juga: Ini 4 Jalur Selma UB 2025, Ada yang Pakai Nilai Rapor dan UTBK

Bisa daftar ke semua prodi

Rektor menambahkan, calon mahasiswa yang memiliki hafalan 20 juz dapat mendaftar ke Undip semua prodi melalui SBUB.

"Artinya bahwa calon mahasiswa jalur SBUB dapat bebas memilih program studi," imbuh Rektor Undip.

Prof Suharnomo meyakini para penghafal Al Quran ini memiliki korelasi yang positif dengan menjalani mata kuliah yang dipilih. Jalur SBUB keagamaan ini juga merupakan sebuah apresiasi bagi para penghafal Al Quran.

"Kami percaya selain barokahnya itu sendiri dari Al Quran, juga itu menunjukkan kompetensi. Menghafal ratusan halaman itu pasti sangat tidak mudah, setidaknya mereka itu memiliki talenta," jelasnya.

Baca juga: Jalur Mandiri UGM 2025: Ada Perubahan Mekanisme Ujian Masuknya

Menurut Rektor Undip, jalur keagamaan bagi penghafal Al Quran ini diharapkan pula dapat mengitegrasikan ilmu agama dan ilmu umum.

"Orang yang memiliki hafalan itu pasti memiliki kemampuan beragama yang bagus, kalau ditambah ilmu umum itu luar biasa," tandasnya.

Selain itu, secara praktis, hafalan Al Quran dan MTQ itu dilombakan secara nasional.

"Jadi kita juga harus mencari bibit-bibit yang bisa ikut berlomba di event-event nasional," tambahnya.

Selama bulan Ramadhan ini, Rektor menjelaskan bahwa di masjid kampus Undip hampir semua imam adalah teman-teman alumni SBUB jalur penghafal Al Quran.

Calon mahasiswa jalur SBUB keagamaan, selain akan diseleksi secara administrasi, juga akan dilakukan tes untuk mengecek hafalannya.

"Menunjukkan bahwa calon mahasiswa tersebut betul-betul memiliki hafalan 20 juz sesuai prodi yang dipilihnya," tandas Rektor Undip.

Baca juga: Jadwal Pendaftaran Jalur Mandiri UGM 2025, Cek Biaya Uang Pangkalnya

Selain itu, Universitas Diponegoro menerima mahasiswa Bidikmisi minimal 20 persen, dengan rata-rata mahasiswa yang diterima dari jalur Bidikmisi sebesar 23 persen.

"Kalau satu kali penerimaan itu 10 ribu mahasiswa, di Undip ada mahasiswa Bidikmisi 2.500 di semua jurusan," pungkasnya.

Untuk info lengkap jalur SBUB Undip, dapat mengunjungi laman: pmb.undip.ac.id.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau