Keluarga Tuti kemudian mengambil foto salah satu identitas pengemudi, yaitu KTP atas nama Darso.
“Setelah mengantarkan korban, Darso pergi meninggalkan rumah sakit tanpa memberitahukan atau berkomunikasi terlebih dahulu kepada pihak korban maupun rumah sakit,” ujar Aditya dikutip dari , Minggu (12/1/2025).
Baca juga: Insting Polisi Harus Bekerja, Jangan Biarkan Laporan Warga Terabaikan
Dengan sepeda motor, suami Tuti kemudian mengejar mobil yang dikemudikan Darso.
Pada saat itu, Darso menyerempet sepeda motor suami Tuti lalu meninggalkan lokasi.
Korban akhirnya melaporkan peristiwa kecelakaan ke Sat Lantas Polresta Yogyakarta sesuai dengan laporan polisi nomor LPA 237/VII/2024/SPKT Sat Lantas Polresta Yogyakarta, Jumat (12/7/2024).
Setelah menerima laporan, polisi mendatangi rumah Darso di Semarang pada Sabtu (21/9/2024) pukul 06.00 WIB.
Polisi mengetahui lokasi rumah Darso berbekal foto KTP yang diambil keluarga Tuti.
Polisi kemudian bertanya kepada Darso apakah benar ia terlibat kecelakaan di Yogyakarta.
Darso mengakui peristiwa tersebut dan mengajak polisi untuk pergi ke lokasi rental mobil serta ke tempat dua temannya yang turut menyaksikan kecelakaan.
Baca juga: 3 Polisi Dipecat Imbas Peras Penonton DWP 2024, Ini Perannya Masing-masing
Polisi sempat meminta korban untuk berpamitan kepada istri. Namun, Darso mengatakan, hal ini tidak perlu karena tidak enak dengan tetangga.
Setelah mobil yang menjemput berjalan 500 meter, Darso meminta izin untuk buang air kecil.
Korban kemudian meminta polisi untuk mengambilkan obat jantung di rumah. Namun, polisi menyarankan korban agar ke rumah sakit saja.
Darso akhirnya dilarikan ke RS Permata Medika, Ngaliyan, Semarang.
"Sekitar pukul 07.00 WIB, Tim Unit Gakkum Satlantas Kota Jakarta dan Saudara Darsono, tiba di IGD Rumah Sakit Permata Medika dan langsung mendapatkan perawatan dari tim medis," jelas Aditya.
Baca juga: Daftar 34 Polisi yang Dimutasi Imbas Kasus Penonton DWP Diduga Diperas
"Setelah itu, petugas berinisiatif untuk memberitahukan kabar terkait Saudara Darsono yang dirawat di rumah sakit kepada keluarga Saudara Darsono dan RT atau RW setempat, dan menjemput istri dari Saudara Darsono, yaitu atas nama Poniyem, di rumahnya," ucapnya.
Polisi akhirnya mencari rumah dua teman Darso yang ikut dalam mobil saat kecelakaan ke Kendal, Jawa Tengah pukul 12.30 WIB.
Tim Gakkum kembali menghubungi pihak rumah sakit untuk menanyakan kondisi Darso yang masih dalam perawatan pada Rabu (25/9/2024).
“Tim Gakkum kembali menanyakan kondisi Darso ke pihak rumah sakit pada tanggal 27 September 2024, dan mendapatkan informasi bahwa Darso sudah pulang dari rumah sakit," pungkas Aditya.
Baca juga: Benarkah Polisi Harus Punya Sertifikasi untuk Menilang? Berikut Aturannya
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.