Pola makan tinggi serat merupakan pilihan yang baik bagi penderita diabetes tipe 2 karena dikaitkan dengan perbaikan dalam kontrol glikemik, berat badan, kadar lipid darah, dan penanda peradangan.
Baca juga: Manfaat Buah Manggis untuk Mengontrol Gula Darah, Cocok bagi Penderita Diabetes
Dilansir dari Healthline, labu adalah obat diabetes tradisional di banyak negara, termasuk Meksiko dan Iran.
Labu mengandung karbohidrat tinggi yang disebut polisakarida dan berpotensi untuk mengatur gula darah.
Perawatan dengan ekstrak dan bubuk labu telah terbukti secara signifikan menurunkan kadar gula darah dalam penelitian terbatas pada manusia dan hewan.
Namun, penelitian lebih lanjut diperlukan untuk menentukan bagaimana labu utuh dapat bermanfaat bagi gula darah.
Biji labu mengandung lemak sehat dan protein yang menjadikannya pilihan sangat baik untuk manajemen gula darah.
Baca juga: Cara Alami untuk Membantu Menurunkan Gula Darah, Cocok bagi Penderita Diabetes
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.