优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Remaja India Meninggal Usai Jalani Operasi, Dokter Diduga Belajar dari YouTube

优游国际.com - 10/09/2024, 10:15 WIB
Aditya Priyatna Darmawan,
Ahmad Naufal Dzulfaroh

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seorang remaja laki-laki berusia 15 tahun di Distrik Saran, Bihar, India meninggal dunia usai menjalani operasi pengangkatan batu empedu pada Jumat (6//9/2024).

Menurut keterangan keluarga korban, remaja bernama Krishna Kumar itu sempat muntah berkali-kali dan sakit perut, dikutip dari India Today, Minggu (8/9/2024).

Melihat kondisinya semakin memburuk, pihak keluarga memutuskan untuk segera membawa Kumar ke rumah sakit.

Sementara, dokter palsu bernama Ajit Kumar Puri itu kini melarikan diri.

Baca juga: Dokter di India Keluarkan Pisau, Pemotong Kuku, dan Gantungan Kunci dari Perut Pasien

Melakukan operasi sambil belajar dari YouTube

Pihak keluarga menduga, Puri melakukan operasi tersebut dengan belajar dari tayangan video YouTube.

“Kami pikir dia hanya meniru-niru dan berpura-pura,” ucap seorang anggota keluarga, dilansir dari Deccan Chronicle, Senin (9/9/2024).

Bahkan, pihak keluarga mengeklaim, dokter palsu itu mulai melakukan operasi terhadap Krishna tanpa sepengetahuan atau persetujuan mereka.

Puri juga meminta ayah Kumar pergi dengan alasan ada suatu keperluan ketika ingin menjalankan aksinya.

“Anak laki-laki itu kesakitan. Ketika kami bertanya kepada dokter mengapa dia kesakitan, dia membentak kami dan bertanya apakah kami dokter,” ujar kakek Kumar.

Baca juga: Picu Aksi Protes Besar-besaran, Berikut Kronologi Pembunuhan Seorang Dokter Residen di India

Padahal, sebelum operasi, kondisi remaja tersebut sudah membaik. Namun, Puri tetap memaksa untuk melakukan operasi.

Setelah operasi, Kumar berhenti bernapas dan sempat dilakukan prosedur CPR agar jantungnya berdetak kembali.

“Mereka melakukan CPR dan membawanya ke Patna. Krishna meninggal dalam perjalanan,” kata sang kakek.

Mengetahui hal itu, dokter dan stafnya meninggalkan korban di tangga rumah sakit, kemudian melarikan diri.

Baca juga: Mengeluh Sakit Perut, Pria di India Ternyata Punya Rahim

Puri dilaporkan ke polisi

Dikutip dari Times of India, Senin (9/9/2024), pihak keluarga kemudian melaporkan Puri dan staf klinik kepada polisi setempat.

Puri dilaporkan atas tuduhan melakukan kelalaian, malpraktik, dan beroperaasi tanpa kualifikasi atau pengalaman yang tepat.

Keluarga Kumar menegaskan bahwa tindakan Puri secara langsung menyebabkan kematian dini remaja itu.

Kini, Puri sedang dalam pengejaran pihak berwenang. Sementara jenazah Kumar telah dikirim untuk pemeriksaan post-mortem.

Baca juga: Dalam Dua Pekan, Ada 8 Kecelakaan Kereta Api di India

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau