优游国际

Baca berita tanpa iklan.
Salin Artikel

Uji Coba Kereta Cepat Jakarta-Bandung Tembus Kecepatan 220 Km Per Jam

KOMPAS.com - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) terus meningkatkan laju Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) dalam masa uji coba.

Manager Corporate Communication KCIC Emir Monti mengatakan, uji coba kereta cepat dilakukan dengan kecepatan mencapai 220 km per jam, Senin (12/6/2023).

"Saat ini laju kereta inspeksi di jalur KCJB telah menembus angka 220 km per jam," terang Emir kepada 优游国际.com, Selasa (13/6/2023).

Emir mengeklaim, kecepatan kereta cepat yang mencapai 220 kilometer per jam itu merupakan sejarah baru bagi perkeretaapian di Indonesia.

Kendati demikian, pengujian akan terus dilakukan secara berkala dengan rute Stasiun Tegalluar, Stasiun Padalarang, Stasiun Karawang, dan Stasiun Halim.

Target 385 kilometer per jam

Lebih lanjut, Emir memastikan bahwa laju kereta cepat pada saat pengujian juga akan terus ditingkatkan kecepatannya secara bertahap.

Pihaknya berharap KCJB bisa mencapai puncak kecepatan teknisnya di 385 kilometer per jam.

"Saat ini kami sedang fokus melakukan pengawasan dan evaluasi pelaksanaan testing & commisioning KCJB secara internal yang dilaksanakan oleh Kontraktor KCJB," kata Emir.

Melalui kereta inspeksi, seluruh parameter sarana dan prasarana KCJB dapat terdeteksi selama proses pengujian.

Sebelumnya, uji coba kereta cepat dilakukan dengan kecepatan 60 km per jam dan 180 km per jam.

Target beroperasi Agustus 2023

Emir menjelaskan, uji coba KCJB terus dilakukan untuk menyambut pengoperasian perdana Agustus 2023 mendatang.

"KCIC bersama seluruh stakeholder terus melakukan berbagai persiapan. Selain penyempurnaan prasarana untuk peningkatan laju kereta api cepat, secara paralel proses sertifikasi juga dipersiapkan bersama-sama dengan Kementerian Perhubungan," terangnya.

Pengujian kereta cepat juga dilakukan oleh kontraktor dan Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan untuk mempersiapkan izin operasi KCJB.

Terbaru, pihak KCIC akan menggelar focus group discussion antara KCIC, kontraktor KCJB, Kementerian Perhubungan (Kemenhub), dan pihak terkait lainnya selama tiga hari di Bandung.

Pertemuan tersebut untuk membahas persiapan pengujian dan mengumpulkan berbagai data dan dokumen yang dibutuhkan guna melengkapi persayaratan yang ditetapkan Kemenhub.

"Kami dengan Kemenhub saat ini sedang menyiapkan uji pertama kelaikan sarana dan prasarana KCJB sebagai bagian dari tahapan untuk mendapatkan ijin operasi. KCIC akan mematuhi dan mengikuti sepenuhnya regulasi yang ditetapkan Kemenhub," tandas Emir.

/tren/read/2023/06/13/170000865/uji-coba-kereta-cepat-jakarta-bandung-tembus-kecepatan-220-km-per-jam

Terkini Lainnya

Seperti Apa Fitur Whatsapp Terbaru 'Advanced Chat Privacy' untuk Lindungi Percakapan Sensitif?

Seperti Apa Fitur Whatsapp Terbaru "Advanced Chat Privacy" untuk Lindungi Percakapan Sensitif?

Tren
Indonesia Kirim Wakil untuk Ikuti Konklaf Pemilihan Paus, Siapa Dia?

Indonesia Kirim Wakil untuk Ikuti Konklaf Pemilihan Paus, Siapa Dia?

Tren
Kebiasaan Mager Bisa Meningkatkan Risiko Kematian Dini, Ini Penjelasan Dokter

Kebiasaan Mager Bisa Meningkatkan Risiko Kematian Dini, Ini Penjelasan Dokter

Tren
Paus Fransiskus Dimakamkan Hari Ini, Kapan Vatikan Gelar Konklaf?

Paus Fransiskus Dimakamkan Hari Ini, Kapan Vatikan Gelar Konklaf?

Tren
Ramai soal Uang Indonesia 3.1, Apakah Alat Pembayaran yang Sah? Ini Kata Peruri

Ramai soal Uang Indonesia 3.1, Apakah Alat Pembayaran yang Sah? Ini Kata Peruri

Tren
Alasan Paus Fransiskus Pilih Basilika Santa Maria Maggiore sebagai Peristirahatan Terakhirnya

Alasan Paus Fransiskus Pilih Basilika Santa Maria Maggiore sebagai Peristirahatan Terakhirnya

Tren
Daftar Seafood yang Tetap Bisa Dikonsumsi Penderita Hipertensi

Daftar Seafood yang Tetap Bisa Dikonsumsi Penderita Hipertensi

Tren
Setelah Cekcok Panas, Trump dan Zelensky Gelar Pertemuan di Roma Jelang Pemakaman Paus Fransiskus

Setelah Cekcok Panas, Trump dan Zelensky Gelar Pertemuan di Roma Jelang Pemakaman Paus Fransiskus

Tren
Trump Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus, Duduk di Barisan Paling Depan

Trump Hadir di Pemakaman Paus Fransiskus, Duduk di Barisan Paling Depan

Tren
Doa Terakhir dari Para Kardinal untuk Paus Fransiskus

Doa Terakhir dari Para Kardinal untuk Paus Fransiskus

Tren
Ilmuwan Temukan Fakta tentang Mind-Blanking, Ketika Pikiran Mandek Sesaat

Ilmuwan Temukan Fakta tentang Mind-Blanking, Ketika Pikiran Mandek Sesaat

Tren
Gempa Berkekuatan M 6,1 Guncang Ekuador, 710 Orang Terdampak

Gempa Berkekuatan M 6,1 Guncang Ekuador, 710 Orang Terdampak

Tren
Benarkah Minum Teh Setelah Makan Buruk bagi Kesehatan? Ini Penjelasan Dokter

Benarkah Minum Teh Setelah Makan Buruk bagi Kesehatan? Ini Penjelasan Dokter

Tren
Anak Wakil Direktur CIA Tewas saat Bertempur untuk Rusia

Anak Wakil Direktur CIA Tewas saat Bertempur untuk Rusia

Tren
20 Wilayah DIY Akan Masuk Musim Kemarau mulai Mei 2025, Simak Daftarnya

20 Wilayah DIY Akan Masuk Musim Kemarau mulai Mei 2025, Simak Daftarnya

Tren
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke