优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Ciri dan Unsur dalam Cerita Rakyat

优游国际.com - 20/11/2024, 09:00 WIB
Dihya Nastiti Sukowati ,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.comCerita rakyat kini menjadi identitas setiap daerah, yang diwariskan dari generasi ke generasi melalui lisan maupun tulisan.

Cerita rakyat biasanya berisi nilai moral, petuah kehidupan, dan cerminan latar belakang sosial serta budaya masyarakat di tempatnya berasal.

Baca juga: Apa yang Dimaksud dengan Pengertian Cerpen?

Pengertian cerita rakyat

Cerita rakyat adalah cerita zaman dahulu yang hidup di kalangan masyarakat dan diwariskan secara lisan. Cerita rakyat yang diturunkan dengan bahasa daerah sehingga penyebarannya terbatas.

Umumnya, cerita rakyat berbentuk prosa. Jadi, cerita rakyat itu sering juga disebut prosa cerita rakyat yang merupakan salah satu genre folklor yang diwariskan secara turun temurun oleh nenek moyang dari generasi ke generasi selanjutnya untuk diketahui, dipahami, dan dilaksanakan dalam perilaku kehidupan.

Cerita rakyat adalah pengetahuan tradisional dari suatu budaya dan kata tradisional disertai dengan gagasan tentang hal-hal yang ditetapkan, dan dihormati.

Ciri-ciri cerita rakyat

Cerita rakyat memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

  • Dulu penyebarannya dilakukan secara lisan dari mulut ke mulut ke setiap generasi. Namun kini penyebarannya bisa kita temukan melalui mesin cetak atau elektronik.
  • Bersifat tradisional, disebarkan dalam bentuk yang relatif sama, dan menyebar di antara masyarakat cukup lama.
  • Ada banyak versi dari suatu cerita karena menyebar secara lisan, ini disebut proses interpolasi.
  • Bersifat anonim, penciptanya sudah tidak diketahui
  • Memiliki bentuk rumus dan berpola
  • Memiliki fungsi dalam kebersamaan
  • Bersifat pralogis
  • Menjadi cerita bersama milik suatu masyarakat
  • Umumnya bersifat polos dan lugu sehingga terkadang terkesan kasar dan spontan

Baca juga:

Unsur dalam cerita rakyat

Unsur-unsur dalam cerita rakyat sama dengan unsur-unsur dalam cerpen. Adapun, unsur-unsur dalam cerita rakyat, yaitu:

  • Tokoh cerita, tokoh merupakan unsur penting dalam cerita. Tokoh adalah pelaku peristiwa-peristiwa dalam cerita tersebut. Singkatnya, tokoh merupakan orang yang berperan dalam cerita. Hal yang sangat berkaitan dengan tokoh adalah penokohan, yaitu pelukisan gambaran yang jelas tentang seseorang yang ditampilkan dalam cerita.
  • Watak tokoh, yaitu kebiasaan atau perilaku tokoh dalam cerita. Watak terbagi menjadi watak protagonis dan antagonis. Protagonis, yaitu tokoh utama yang berwatak baik, dan antagonis, yaitu tokoh utama yang berwatak tidak baik
  • Latar, latar mengacu pada tempat, waktu, dan lingkungan sosial di mana peristiwa dalam cerita tersebut terjadi..
  • Alur, yaitu salah satu unsur pembangun sebuah cerita dari dalam.
  • Amanat, yaitu pesan yang ingin disampaikan pengarang kepada pembaca.

Baca juga: Cerita Rakyat Siamang Putih

 

Referensi:

  • Maulidianto, H., Rokhmansyah, A., & Dahlan, D. (2021). Religiusitas Dalam Cerita Rakyat Puan Sipanaik. Ilmu Budaya: Jurnal Bahasa, Sastra, Seni dan Budaya, 5(1), 28-38.
  • Rasyidi, Z. Z., Iqbal, H. M., Rusydi, A., & Mauizdati, N. (2023). Pengembangan Folktales Cerita Rakyat untuk Litrerasi Sekolah Dalam Minat Baca di Mis Fathurrahman Batu Sopang. Jurnal Pendidikan Sosial Dan Humaniora, 2(1), 278-288.
  • Rafiqa, S. (2021). Penokohan Dalam Cerita Rakyat (Perspektif Linguistik Sistemik Fungsional). Indonesia: Atas kerja sama Syiah Kuala University Press & Universitas Borneo Tarakan.
  • Indraswari, S., Nurbaeti, S. 2018. Target Nilai 100 Ulangan Harian Semuya Pelajaran SD/MI Kelas 5. Bmedia.
  • Tukan. 2007. Mahir Berbahasa Indonesia. Yudhistira Ghalia Indonesia.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau