优游国际

Baca berita tanpa iklan.

2 Macam Deskripsi dalam Struktur Teks Laporan Hasil Observasi

优游国际.com - 05/11/2024, 22:00 WIB
Retia Kartika Dewi

Penulis

KOMPAS.com - Buku ensiklopedia atau buku pengetahuan lainnya adalah beberapa contoh teks hasil observasi yang dikemas menjadi buku.

Buku-buku itu mengkaji obyek berupa burung dan tanaman atau ilmu pengetahuan lain secara ilmiah.

Baca juga: Ciri-ciri Kebahasaan dalam Teks Laporan Hasil Observasi, Kecuali

Dilansir dari buku Materi Utama Bahasa Indonesia (2021) oleh Hari Wibowo, teks laporan hasil observasi adalah teks yang menginformasikan sebuah obyek yang didasari oleh hasil observasi atau kegiatan pengamatan, baik secara langsung atau tidak langsung.

Isinya dapat berupa informasi tentang peristiwa-peristiwa alam, kehidupan atau perilaku manusia, dan sejenisnya.

Berikut pertanyaan mengenai teks laporan hasil observasi:

Pertanyaan

Bagian deskripsi dalam struktur teks laporan hasil observasi terbagi menjadi 2 macam, yaitu ....

A. Deskripsi bagian dan deskripsi sifat
B. Deskripsi sifat dan deskripsi manfaat
C. Deskripsi bagian dan deksripsi langkah
D. Deskripsi manfaat dan deskripsi langkah
E. Deskripsi bagian dan deskripsi manfaat

Jawab:

Bagian deskripsi dalam struktur teks laporan hasil observasi terbagi menjadi 2 macam, yaitu deskripsi bagian dan deskripsi manfaat. Jawaban (E).

Baca juga: Fungsi Teks Laporan Hasil Observasi

Dikutip dari buku Teks dalam Kajian Struktur dan Kebahasaan (2017) oleh Taufiqur Rahman, ada tiga struktur teks hasil observasi, yakni:

Menginformasikan tentang pengertian, batasan, atau pengelompokkan dari obyek yang dibahas (masalah yang dilaporkan).

  • Deskripsi bagian

Menginformasikan beberapa hal berkenaan dengan obyek yang dilaporkan, seperti ciri-ciri fisik atau keadaan, perilaku, rincian akibat, jumlah, tempat, waktu, dan yang lainnya.

Bagian-bagian itu disampaikan mulai dari yang paling penting menuju ke bagian yang kurang penting.

  • Deskripsi manfaat

Menjelaskan manfaat atau dampak dari obyek yang dilaporkan. Mungkin pula bagian ini memaparkan sejumlah konsekuensi.

Baca juga: Teks Laporan Hasil Observasi disebut Juga ....

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.

Terpopuler

1
2
3
4
5
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau