优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Fungsi Teks Laporan Hasil Observasi

优游国际.com - 18/10/2024, 19:00 WIB
Retia Kartika Dewi

Penulis

KOMPAS.com - Setelah melakukan sebuah observasi, tentu hasil yang didapatkan harus dituliskan secara sistematis untuk bukti observasi.

Sebuah laporan hasil observasi dapat disajikan dalam bentuk teks tertulis maupun teks lisan.

Baca juga: Teks Laporan Hasil Observasi disebut Juga ....

Dikutip dari buku Cermat Berbahasa Indonesia: Suplemen Materi Bahasa Indonesia (2019) oleh Sutarno, dijelaskan mengenai fungsi teks laporan hasil observasi.

Fungsi dari teks laporan hasil observasi adalah untuk menyampaikan informasi bagi pembacanya yang nantinya bisa digunakan sebagai bahan referensi, bahan pengambil kebijakan baru, bahan penelitian, dan hal lainnya.

Sehingga pentinglah menulis laporan hasil observasi menjadi sebuah teks untuk mempermudah pembaca dalam menangkap informasinya.

Baca juga: Salah Satu Sifat yang Harus Dimiliki Teks Laporan Hasil Observasi

Pengertian

Dilansir dari buku Teks Laporan Hasil Observasi & Teks Eksposisi (2022) oleh Dinda Husnul Hotimah, teks laporan hasil observasi adalah teks yang mengandung penjabaran umum atau melaporkan sesuatu dari hasil suatu pengamatan.

Teks laporan hasil observasi mendeskripsikan suatu obyek dalam bentuk, ciri, dan sifatnya umum.

Obyek yang dimaksud yaitu manusia, benda, tumbuhan, hewan, dan berbagai peristiwa.

Teks ini mengandung fakta, obyektif, dan sesuai kenyataan.

Baca juga: Apa yang Anda Ketahui tentang Teks Laporan Hasil Observasi?

Struktur

Berikut adalah struktur penulisan teks laporan hasil observasi:

  • Definisi umum berisi tentang pernyataan dan gambaran secara umum dari obyek atau hal yang diamati.
  • Deskripsi bagian berisi tentang bagian-bagian dari obyek atau hal yang diamati secara lengkap dan jelas (penggambaran obyek atau hal).
  • Deskripsi manfaat berisi tentang manfaat-manfaat yang dimiliki oleh hal atau obyek yang telah diamati.

Baca juga: Teks Laporan Hasil Observasi: Pengertian, Tujuan, Ciri, Struktur, dan Cara Menulisnya

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau