优游国际

Baca berita tanpa iklan.

12 Tips Mencegah Penyalahgunaan Narkoba, Apa Saja?

优游国际.com - 18/09/2023, 15:30 WIB
Retia Kartika Dewi,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Narkoba memberikan dampak negatif bagi jiwa dan raga bagi orang yang menyalahgunakannya.

Oleh karena itu, kita harus mengetahui tentang narkoba dan kiat-kiat apa saja yang harus dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan narkoba.

Baca juga: 15 Cara Mencegah Penyalahgunaan Narkoba, Apa Saja?

Tips mencegah penyalahgunaan narkoba

Dikutip dari buku Pengantar Psikopatologi untuk Keperawatan (2011) oleh Heri Zan Pieter dan teman-teman, berikut 12 tips mencegah penyalahgunaan narkoba:

  1. Melakukan penyuluhan kepada masyarakat dengan melibatkan masing-masing stake holder. Contohnya, pihak pemerintahan, pihak berwenang, dinas kesehatan, dinas pendidikan dan pihak lainnya yang dianggap mampu mendukung program penyuluhan.
  2. Melakukan razia secara berkala dan mendadak di tempat-tempat yang dianggap berpotensi melakukan penyalahgunaan narkoba.
  3. Mendampingi dan merangkul seseorang yang dianggap berpotensi melakukan tindak penyalahgunaan narkoba dengan cara memberi perhatian dan kasih sayang.
  4. Pendidikan agama dan moral harus lebih ditekankan lagi, dengan pendidikan agama dan moral mereka paham dan tahu efek ataupun dosa yang akan diterima saat melakukan tindakan tercela.
  5. Menggunakan cara edukasi dengan mengadakan pembinaan lingkungan hidup masyarakat terutama kaum remaja dan pemuda dengan kegiatan yang bersifat kreatif, produktif, dan konstruktif.
  6. Mewaspadai tempat-tempat peredaran dan pengguna narkoba
  7. Ikut serta menyatakan perang dengan segala bentuk narkoba dan akibat yang ditimbulkan, pernyataan ini dapat dalam bentuk slogan-slogan antinarkoba yang ditempatkan pada tempat-tempat yang erat hubungannya dengan peredaran dan pengguna narkoba.
  8. Pihak aparat hukum bersama masyarakat berusaha untuk mengungkap motif atau latar belakang kejahatan narkoba, kemudian aparat hukum menindaklanjuti pelaku kejahatan narkoba secara hukum yang berlaku.
  9. Melakukan penyelidikan dan menindak dengan melibatkan instansi terkait dan partisipasi masyarakat secara swakarsa dan koordinasi
  10. Melakukan proses hukum bagi pencandu dan pengedar narkoba secara obyektif, transparan, cepat, tepat tuntas dan adil oleh aparat hukum yang profesional dan bertanggung jawab
  11. Melakukan bentuk pendidikan, kampanye, atau penyebaran pengetahuan mengenai bahaya narkoba serta pada pendekatan dalam keluarga, sekolah, organisasi, tempat kerja, dan tempat-tempat umum.
  12. Melakukan pemeriksaan fisik dan mental, tahap ditoksikasi, dan terapi medik yang dilakukan dengan cara pengurangan ketergantungan bahan-bahan adiktif secara bertahap.

Baca juga: Dampak Negatif Penggunaan Narkoba terhadap Individu dan Masyarakat

Solusi mengatasi penyalahgunaan narkoba

Dilansir dari buku Asuhan Kebidanan Kesehatan Reproduksi Remaja (2023) oleh Ecih Winengsih dan teman-teman, berikut tips atau solusi mengatasi penyalahgunaan narkoba:

  1. Membawa pengguna narkoba ke pusat rehabilitasi agar mendapatkan penanganan medis oleh ahlinya langsung
  2. Membina dan mempererat hubungan dengan Tuhan
  3. Melakukan komunikasi teraputik dengan penderita pencandu narkoba
  4. Mengajak untuk melakukan aktivitas fisik dan berperilaku positif dengan melakukann hal-hal yang mereka senangi
  5. Membantu mengembangkan kemampuan yang dimiliki
  6. Mengajarkan dan membiasakan gaya hidup yang sehat
  7. Mengajarkan atau membimbing cara menyelesaikan masalah

Itulah penjelasan mengenai tips mencegah penyalahgunaan narkoba beserta solusi mengatasi penyalahgunaan narkoba.

Baca juga: Mengenal Bahaya Narkoba

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau