优游国际

Baca berita tanpa iklan.

Kloroplas: Struktur dan Fungsinya

优游国际.com - 24/10/2022, 13:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Editor

Oleh: Yopi Nadia, Guru SDN 106/IX Muaro Sebapo, Muaro Jambi, Provinsi Jambi

 

KOMPAS.comKloroplas merupakan organel bermembran ganda. Dapat ditemukan pada sebagian besar tumbuhan, meskipun bentuknya berbeda.

Apa sajakah struktur dan fungsi kloroplas?

Struktur kloroplas

Kloroplas terdiri dari beberapa karbohidrat, lipid, protein, klorofil, karotenoid, DNA, dan RNA. Berikut penjelasannya:

  • Ruang antarmembran

Kloroplas memiliki dua unit membran seperti mitokondria.

Tiap unit adalah trilaminar yang terdiri dari tiga lapisan. Mereka memiliki ruang antarmembran, berguna memisahkan membran luas dan dalam.

  • Membran bagian luar

Struktur kedua kloroplas adalah membran lebar. Komponen ini digunakan untuk mengatur keluar masuknya material padat atau cair pada membran.

Seperti mitokondria, kloroplas dikelilingi membran ganda, yaitu membran luar dan dalam. Membran luar sifatnya sangat permeabel.

Baca juga: Kloroplas: Ciri-ciri, Letak, Struktur, dan Fungsinya

Digunakan untuk mentransfer molekul yang lebih kecil dari sepuluh kilodalton tanpa selektivitas, serta menutupi ruang intramembran antara membran dalam dan luar.

Permukaan membran luar berbentuk datar karena memiliki lipatan yang sangat sedikit dibanding membran dalam. Fungsinya, yaitu mengatur keluar masuknya zat.

  • Membran bagian dalam

Bagian ketiga kloroplas adalah membran dalam. Sering juga disebut membran utama. Berfungsi membatasi stroma dan sitosol.

  • Tilakoid

Adalah sistem membran yang terdiri dari kantung pipih. Berfungsi sebagai pusat reaksi terang.

Struktur kloroplas ini juga bertanggung jawab untuk menangkap sinar matahari selama fotosintesis.

Tilakoid merupakan situs yang mengandung klorofil, biasa digunakan untuk penyerapan cahaya juga untuk reaksi biokimia.

Halaman:
Baca tentang

Baca berita tanpa iklan.
Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau