KOMPAS.com – Senyawa berikut ini yang merupakan alkohol tersier adalah …
Jawabannya adalah a. 2-metil-2-propanol. Namun, apakah yang dimaksud dengan alkohol tersier dan apa saja senyawa yang termasuk alkohol tersier? Berikut adalah penjelasannya!
Pengertian alkohol tersier
Alkohol adalah senyawa yang atom karbonnya terikat pada gugus hidroksil.
Dilansir dari Encyclopedia Britannica, alkohol tersier adalah alkogol yang memiliki gugus hidroksil yang terikat pada atom karbon tersier (3°) dan terikat pada tiga karbon lainnya.
Karbon tersier tersebut adalah atom karbon jenuh yang terikat dengan tiga atom karbon lainnya.
Dilansir dari Chemistry LibreTexts, alkohol tersier juga dapat diartikan sebagai senyawa alkohol yang gugus hidroksilnya (-OH) terikat langsung pada tiga gugus alkil.
Adapun, rumus umum senyawa alkohol tersier adalah RR’R”COH. Adapun, R, R’, dan R” adalah gugus alkil.
Sedangkan C adalah atom karbon dan OH adalah gugus hidroksil.
Alkoho tersier dapat berekasi dengan HCl dan HBr untuk menghasilkan senyawa halida. Alkohol tersier juga dapat bereaksi dengan asam mineral untuk menghasilkan alkilhalida.
Contoh alkohol tersier
Contoh senyawa alkohol tersier adalah:
/skola/read/2024/01/22/180000669/alkohol-tersier--pengertian-dan-contohnya