JAKARTA, KOMPAS.com- Umi Pipik memuji kemampuan akting putranya, aktor Abidzar Al Ghifari yang belum lama ini membintangi salah satu judul film.
Diakui Umi Pipik, melihat Abidzar berakting membuatnya teringat pada sosok mendiang suami, Ustaz Jefri Al Buchori atau Uje.
"Setiap kali saya nonton seriesnya dia, filmnya dia itu saya selalu ngelihat dia ada sosok abinya di dalam diri dia," kata Umi Pipik belum lama ini di Thamrin, Jakarta Pusat.
"Karena saya tahu ya, saya nemenin ayahnya dia kan waktu masih zaman teater juga, jadi tahulah karakternya," sambungnya.
Baca juga: Dikritik Bintangi A Business Proposal, Abidzar: Gue Terima
Padahal, selama Uje masih hidup, putranya itu tak pernah belajar akting dari ayahnya.
"Ketika main film tuh dari senyumnya, dari dia natap lawan jenisnya itu ya bapaknya banget," ucap Umi Pipik.
"Padahal dia enggak pernah diajarin akting ya, maksudnya enggak pernah akting berdua," sambungnya.
Sementara itu, terlepas dari banyaknya hujatan yang datang pada Abidzar saat membintangi film A Business Proposal, Umi Pipik menilai akting putranya sudah bagus.
Baca juga: Pembelaan Falcon Pictures soal Metode Akting Abidzar Al-Ghifari di A Business Proposal
"Ketika melihat setiap aktingnya dia dari series dan lainnya tuh menarik, enggak pernah malu-maluin lah," ujar Umi Pipik.
"Bukan karena saya ibunya, tapi karena saya tahu ketika berperan dengan karakter masing-masing," lanjutnya.
Sebagai informasi, Abidzar memerankan tokoh bernama Tama atau Utama dalam film A Business Proposal.
A Business Proposal mengisahkan Sari (Ariel Tatum), seorang analis makanan di Bowo Foods, yang terpaksa menyamar menjadi sahabatnya, Yasmin (Caitlin Halderman), dalam sebuah kencan buta.
Namun, tanpa diduga, teman kencannya adalah Utama (Abidzar Al-Ghifari), pewaris perusahaan tempatnya bekerja, yang dikenal disiplin dan dingin.
Menyadari bahwa kakeknya, Eyang Bowo (Slamet Rahardjo), terus menekannya untuk segera menikah, Utama meminta Sari berpura-pura menjadi kekasihnya.
Dari sinilah konflik dan kejadian lucu mulai bermunculan—mulai dari usaha Sari menyembunyikan identitasnya sebagai pegawai Bowo Foods hingga keterlibatannya dalam skema perjodohan yang semakin rumit.
(Reporter: Revi C. Rantung)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.