JAKARTA, KOMPAS.com – Sepatu yang kotor dapat membuat siapa pun yang mengenakannya merasa kurang nyaman dan membuat kaki menjadi bau.
Sama dengan pakaian sehari-hari, sepatu perlu dicuci secara rutin untuk menjaga kualitas serta kebersihannya.
Baca juga: Ragam Cara Aman Merawat dan Mencuci Sepatu Warna Putih
Sayangnya, membersihkan sepatu menjadi tugas yang kurang diminati beberapa orang karena harus dilakukan secara manual alias menggunakan tangan.
Namun, disadur dari , Kamis (19/5/2022), mencuci sepatu dapat menggunakan mesin cuci sehingga bisa menghemat banyak waktu dan tenaga.
Sebelum mulai mencuci sepatu, ketahui terlebih dulu penyebab sepatu berbau. Setidaknya, ada empat penyebab sepatu berbau.
Baca juga: Jangan Pusing, Ikuti 4 Tips Ini untuk Merapikan Sepatu yang Berantakan
Pertama, pemakaian sepatu yang sering. Sepatu menyerap keringat yang ada pada kaki. Jika tidak mengeringkan dengan benar, sepatu bisa mulai mengeluarkan bau. Untuk itu, sebaiknya mengganti penggunaan sepatu setiap beberapa hari.
Kedua, tidak mengenakan kaus kaki. Padahal, kaus kaki dapat membantu menyerap keringat. Ketiga, jamur kaki atau ventilasi yang buruk.
Keempat, material sepatu. Beberapa material sepatu seperti kulit cukup membuat kaki sulit bernapas dan menjebak keringat. Walhasil, sepatu menjadi bau.
Baca juga: Cara Tepat Mencuci Sepatu Olahraga agar Tidak Mudah Rusak
Untuk menghilangkan bau sekaligus kotoran, mencuci sepatu secara berkala tentu menjadi opsi paling tepat.
Namun, bukan berarti bisa seenaknya saja melemparkan sepatu ke dalam tabung mesin cuci dan menyalakan siklus pencucian.
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum mencuci sepatu agar tidak merusak sepatu. Sebab, ada beberapa jenis sepatu yang perlu dihindari dari mesin cuci seperti suede atau kulit.
Sementara itu, sepatu dengan material kain aman dicuci dengan mesin cuci. Nah, berikut cara mencuci sepatu dengan mesin cuci.
Baca juga: 4 Tips Menghemat Air Saat Menggunakan Mesin Cuci
Langkah pertama dan penting sebelum mencuci sepatu adalah melepas tali dan sol dalamnya. Tali perlu dicopot agar tidak kusut dan tetap bisa dicuci dengan mesin cuci. Hanya saja, masukkan ke tas atau sarung bantal.