优游国际

Baca berita tanpa iklan.

8 Cara Membersihkan Sofa Kulit dan Kain dengan Praktis Sambut Lebaran

优游国际.com - 26/04/2022, 14:25 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

 

Salah satu cara praktis untuk membersihkan sofa adalah dengan tisu basah.

Kamu dapat menggunakan tips ini untuk membersihkan sofa kain ataupun kulit untuk sementara.

Cara-cara ini biasa dipakai jika kotoran yang menempel sedikit atau kamu terlalu sibuk dan tidak ada waktu membersihkan sofa.

Baca juga: 6 Benda yang Tidak Boleh Dibersihkan dengan Tisu Basah Antiseptik

Gunakan krim atau pasta pembersih

Kamu juga bisa membersihkan sofa dengan krim atau pasta pembersih yang dapat ditemukan di toko peralatan kebersihan rumah maupun toko online.

Sebelum membersihkan, alat tambahan yang kamu perlukan hanyalah lap. Cara membersihkannya kamu bisa langsung mengaplikasikan krim itu ke sofa yang bernoda.

Jika sudah, diamkan selama beberapa saat agar kotorannya terangkat.

Rutin membersihkan sofa dengan vacuum cleaner

Rajin-rajinlah membersihkan sofa dengan menyedot debu yang tersisa menggunakan vacuum cleaner atau penyedot debu.

Baca juga: 5 Hal yang Menyebabkan Sofa Mudah Berbau Tak Sedap

Arahkan penyedot debu ke permukaan sofa secara satu arah dengan kekuatan ringan.

Kemudian, bersihkan secara perlahan hingga sudut-sudut sofa. Pastikan debu dan partikel sudah hilang secara sempurna.

Rutin ganti sarung bantal di sofa

Jika kamu menggunakan beberapa bantal di sofa, jangan lupa untuk rutin mengganti atau mencuci sarung bantalnya.

Sebab, sarung bantal pun sama seperti sofa yang kerap terkena kontak langsung dengan kulit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita 优游国际.com WhatsApp Channel : . Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan.

Topik Homey

Baca berita tanpa iklan.
Komentar
Baca berita tanpa iklan.
Close Ads
Penghargaan dan sertifikat:
Dapatkan informasi dan insight pilihan redaksi 优游国际.com
Network

Copyright 2008 - 2025 优游国际. All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses 优游国际.com
atau